Polisi Tutup 10 Produsen Miras Ilegal di Ngawi

Rabu, 02 Mei 2018 16:59 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Kapolres Ngawi AKBP Pranatal Hutajulu menyegel tempat produksi miras tak berizin di Ngawi.

jatimnow.com - Polres Ngawi menutup 10 produsen miras di Dusun Poncol, Desa Kerek, Kecamatan/Kabupaten Ngawi, yang tetap nekat beroperasi meski tak dilengkapi izin, Rabu (2/5/2018).

10 rumah produsen miras tersebut diketahui adalah usaha ilegal yang dikerjakan secara turun-temurun di kawasan itu.

Kapolres Ngawi, AKBP Pranatal Hutajulu mengatakan, sebelumnya para produsen miras ilegal itu sudah diberikan peringatan untuk menutup usahanya, namun tidak dihiraukan.

Baca juga: 3 Warga Bojonegoro Tewas Usai Minum Miras Oplosan, 2 Dirawat di RS

"Kami tindak tegas. Karena memang masih membandel. Kami sudah menyatakan perang dengan miras. Makanya kami tutup," kata Kapolres Ngawi, AKBP Pranatal Hutajulu.

Pranatal menambahkan, barang bukti yang berhasil diamankan dari penutupan ini, terdiri dari berbagai macam peralatan pembuatan miras, seperti gentong plastik, selang, drum, selang spiral dan tangki.

Baca juga: 3.000 Butir Pil Obat Batuk di Sumenep Dijadikan Bahan Miras Oplosan, Bahaya Tenan Iki!

"Semua barang bukti kami amankan ke Mapolres Ngawi. Sementara rumah dan gudang yang ditutup diberi police line," tegasnya.

\

Sebelumnya,Polres Ngawi memberikan waktu sepekan bagi produsen miras tradisional jenis Arak untuk menghentikan aktifitas produksinya.

Baca juga: 9 Bocil Diamankan saat Pesta Miras Oplosan di Surabaya

Para produsen miras di wilayah ini, sudah beroperasi sejak tahun 1920. Dan menjadi mata pencaharian sebagian besar warga Desa Kerek, Kecamatan Ngawi dan Desa Sidolaju, Kecamatan Widodaren.

Reporter: Mita Kusuma
Editor: Arif Ardianto

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ngawi

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler