Razia Balap Liar di Situbondo, Puluhan Pemuda Menuntun Motor ke Polres

Minggu, 23 Feb 2020 09:35 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Para pemuda yang terjaring razia menuntur motornya menuju Polres Situbondo

jatimnow.com - Polres Situbondo mengamankan 85 sepeda motor dan 81 remaja dalam razia balap liar yang dilakukan pada, Minggu (23/2/2020) dini hari.

Balap liar di Jalan Pemuda, Situbondo (depan TMP) tersebut dibububarkan petugas setelah menerima keluhan dari warga yang merasa terganggu dengan aktifitas para pemuda tersebut.

Razia yang dipimpin Kasat Binmas, AKP H Sugiono itu menerjunkan 30 personil gabungan Pleton Siaga dan Satgas Anti Balap Liar Satlantas.

Baca juga: Puluhan Motor Tak Sesuai Standar Diamankan Polres Probolinggo saat Balap Liar

Baca juga: Ratusan Remaja Terjaring Razia Balap Liar di Lingkar MAS Sidoarjo

Kasubbag Humas, Iptu Nuri menjelaskan puluhan motor yang terjaring dalam razia diketahui rata-rata telah dimodifikasi. Saat diperiksa, para pemuda itu tidak bisa menunjukkan kelengkapan surat seperti SIM ataupun STNK.

\

"Untuk penindakan sebagai sangsi dan efek jera diberikan tilang dan sepeda motor tersebut oleh pemiliknya dituntun dari jalan Pemuda menuju Polres Situbondo," kata Iptu Nuri.

Baca juga: Polisi Amankan 40 Motor Balap Liar di GOR Jayabaya Kota Kediri

Ia menyebut, para remaja tersebut apabila akan mengambil sepeda motornya juga harus didampingi para orang tua dan melengkapi atau mengembalikan kondisi kendaraan sesuai standar dan juga menunjukkan surat kepemilikan.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Situbondo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler