Seorang PDP Covid-19 di Banyuwangi Meninggal Dunia

Kamis, 09 Apr 2020 12:18 WIB
Reporter :
Hafiluddin Ahmad
Kepala Dinas Kesehatan Banyuwangi, dr Wiji Lestariono

jatimnow.com - Seorang pasien dalam pengawasan (PDP) Virus Corona atau Covid-19 meninggal dunia setelah sempat dirawat di salah satu rumah sakit di Banyuwangi, Kamis (9/4/2020).

Humas RSUD Genteng dr Sugio membenarkan peristiwa itu. Namun pasien tersebut belum terkonfirmasi positif Covid-19.

"Ya, satu pasien PDP meninggal, tapi belum terkonfirmasi," kata dr Sugio kepada wartawan.

Baca juga: Muncul Lagi Subvarian Omicron Baru BA.2.75

Kendati demikian, tim medis dan petugas kamar mayat RSUD Genteng tetap menjalankan prosedur pemakaman sesuai standar operasional prosedur (SOP) Covid-19.

Baca juga: Kasus Positif Covid-19 di Indonesia Naik Hingga 620 Persen

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Banyuwangi, dr Wiji Lestariono menyebut bahwa proses pemakaman jenazah pasien PDP itu berjalan lancar.

\

Selain proses pemulasaraan dilakukan sesuai SOP, masyarakat di sekitar tempat tinggal pasien juga dapat menerima pemakaman itu.

Baca juga: Ini Penjelasan Pakar Virologi Mengenai Virus Corona Varian Lambda

"Alhamdulillah sampai saat ini masyarakat bisa menerima," ujar dr Rio.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Banyuwangi

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler