jatimnow.com - KH Solahuddin Wahid (Gus Solah) mengalami gangguan di pencernaan. Rencananya besok pagi akan menjalani tindakan medis Endoskopi di Graha Amerta Rumah Sakit Umum dr Soetomo Surabaya.
"Rencananya besok Senin pagi akan menjalani Endoskopi. Mudah-mudahan nggak ada yang serius," kata Ipang Wahid-putra pertama Gus Solah kepada wartawan usai menerima kunjungan Kapolda Jatim Irjen Pol Machfud Arifin serta pejabat utama polda dan Kapolrestabes Surabaya, di Graha Amerta RSU dr Soetomo, Surabaya, Minggu (6/5/2018) malam.
Baca juga: Saat Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono Terima Penghargaan dari Polri
Ipang menerangkan, rencanya Gus Solah hendak pergi ke Jakarta. Karena mengalami gangguan di pencernaan, kemudian oleh keluarganya dibawa ke Graha Amerta, pada Jumat (4/5/2018) lalu.
"Graha Amerta rumah sakit dr Soetomo ini salah satu rumah sakit terbaik di Indonesia. Jadi ya sudah, kita ke sini," tuturnya.
Baca : Gus Solah Dirawat di Graha Amerta RSU dr Soetomo
Ipang mengatakan, ayahnya mengalami gangguan pencernaan. Untuk memastikan kondisi pencernaan, Gus Solah akan menjalani Endoskopi.
Baca juga: Prakarsai Tour de Panderman 2024, Polda Jatim Sabet Rekor Muri
"Ada problem di pencernaan, di lambung. Untuk memastikannya, dicek dengan Endoskopi," tuturnya.
Sebelum menjalani tindakan medis Endoskopi, Gus Solah yang pernah menjabat Wakil Ketua Komnas HAM ini menjalani rawat inap sejak Jumat kemarin.
"Rencananya hari Senin (menjalani Endoskopi. Gus Solah lebih nyaman kalau beberapa hari sebelumnya (Endoskopi) nyantai disini," ujarnya.
Baca juga: Polresta Sidoarjo Panen Penghargaan dari Kapolda Jatim
Reporter : Rois Jajeli
Editor : Arif Ardianto