5 Kg Bahan Peledak Diamankan Polisi di Probolinggo

Senin, 08 Jun 2020 17:20 WIB
Reporter :
Mahfud Hidayatullah
Bahan peledak yang berhasil diamankan polisi di Probolinggo

jatimnow.com - Polres Probolingo bersama Polsek Maron Kabupaten Probolinggo mengamankan lima kilogram bahan peledak berikut peralatannya, Minggu (7/6) malam.

Kapolsek Maron Iptu Samiran mengatakan ada 5 kilogram bahan peledak untuk membuat petasan, 12 renteng petasan dengan panjang 5 meter, 10 bendel sumbu petasan dan sepeda motor Yamaha Mio bernopol N 5040 NBA di area Dam Wolu di Desa Brabe, Kecamatan Maron, Kabupaten Probolinggo.

"Saat kami akan menangkap, pelaku melarikan diri," kata Samiran, Senin (8/6/2020).

Baca juga: Polres Bangkalan Amankan 2 Kuintal Bahan Peledak dan Ribuan Petasan

Ia membeberkan, identitas diduga pelaku pemilik bahan peledak itu adalah Jupri (35), asal Desa Kaliacar, Kecamatan Gading Kabupaten Probolinggo.

Baca juga: Pemuda Penjual Bubuk Petasan di Kediri Disergap saat Tunggu Pembeli

"Saat ini tersangka masih kami kerja," tandasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Probolinggo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler