Pesawat Tempur TNI AU Tergelincir di Lanud Iswahjudi

Senin, 10 Agu 2020 17:21 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Pesawat tempur TNI AU saat berlatih (Foto: Dok. Lanud Iswahjudi)

jatimnow.com - Pesawat milik TNI AU jenis T-50 Golden Eagle dikabarkan tergelincir di Landasan Udara (Lanud) Iswahjudi Maospati, Kabupaten Magetan, sekitar pukul 13.00 Wib, Senin (10/8/2020).

Kabar tersebut dibenarkan Komandan Lanud Iswahjudi, Marsekal Pertama (Marsma) TNI Widyargo Ikoputra.

"Iya memang benar. Jamnya saat Salat Dhuhur. Tergelincir ya, bukan jatuh," ujar Widyargo saat dikonfirmasi jatimnow.com.

Baca juga: Pesawat Tempur TNI AU Super Tucano TT-3103 Jatuh di Pasuruan, Kemampuannya Menakjubkan

Dia menyebut tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Dia juga menjelaskan bahwa pilot dan kopilot selamat.

Baca juga: Pilihan Pembaca: Pesawat T50i Golden Eagle Jatuh dan Profil Pilotnya

"Tidak ada korban jiwa. Alhamdulillah semua selamat. Mereka dibawa ke rumah sakit," terangnya.

\

Dia mengaku sedang mendampingi tim yang sedang berada di Lanud Iswahjudi untuk melihat kejadian tersebut.

Baca juga: Jenazah Pilot T50i Golden Eagle Lettu Pnb Allan Safitra Diterbangkan ke Jakarta

"Untuk lain-lainnya nanti saya kabari. Soalnya masih mendampingi. Nanti kami berikan rilis resminya," jelasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Magetan

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler