Saat Bupati Sambari Atur Lalu Lintas di Gresik

Selasa, 11 Agu 2020 15:53 WIB
Reporter :
Sahlul Fahmi
Bupati Sambari mengatur lalu lintas di depan kantor Pemkab Gresik

jatimnow.com - Bupati Sambari Halim Radianto marah saat melihat tidak ada petugas Dinas Perhubungan (Dishub) mengatur lalu lintas di depan Kantor Pemkab Gresik yang berlokasi di Jalan Raya Dr Wahidin Sudiro Husodo, Selasa (11/8/2020).

Ia kemudian turun ke tengah jalan untuk mengurai kemacetan yang terjadi bersama Kabag Humas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik, Reza Pahlevi.

"Karena tidak ada petugas Dishub yang biasa mengatur lalu lintas maka timbul kemacetan di depan kantor bupati akibat volume kendaraan yang keluar masuk cukup banyak," kata Reza.

Baca juga: Dijemput Bupati Sampang, Akhirnya Warga Eks Syiah Berlebaran di Kampung Halaman

Arus kendaraan dari arah timur menuju barat yang mulanya sempat tersendat oleh kendaraan ASN akhirnya bisa kembali melanjutkan perjalanan setelah bupati menyetop kendaraan dinas. Kemudian kendaraan dari arah timur tersebut dipersilahkan melaju terlebih dahulu.

Baca juga: Bupati Gresik Sambari Terkonfirmasi Positif Covid-19

Karena kesal dengan kondisi itu, bupati meminta petugas Satpol PP yang menjaga pos pintu gerbang untuk membantu dirinya mengatur lalu lintas.

\

"Sudah saya sampaikan ke Kadishub bahwa bupati tidak mau lagi terjadi kemacetan seperti ini," tandasnya.

Baca juga: Gresik Raih Opini WTP 5 Kali Berturut-turut, Sambari Diarak Naik Reog

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Gresik

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler