Viral, Ini Cara 'Arek-Arek Suroboyo' Bangkit dan Melawan Teroris

Rabu, 16 Mei 2018 17:56 WIB
Reporter :
Erwin Yohanes, Arry Saputra
Salah satu poster perlawanan terhadap teroris yang dipasang Bonek Dukuh Pakis.

jatimnow.com - Aksi teroris melakukan bom bunuh diri yang sebelumnya menyerang tiga gereja di Surabaya dan Mapolrestabes Surabaya sempat membuat masyarakat resah dan khawatir.

Namun hal itu tidak berlangsung lama, karena arek-arek Suroboyo (Pemuda-Pemudi Surabaya-red) bangkit dan berani menyatakan melawan atas teror yang ditimbulkan oleh tindakan biadap para teroris keji itu.

Keberanian arek-arek Suroboyo ini terlihat dengan bertebarannya seruan maupun pernyataan yang dituangkan dalam media poster, baliho, maupun media tulisan lainnya yang dipajang di jalan-jalan.

Baca juga: Dari Cikeas Bogor, Napiter Asal Gresik dan Malang Dipindah ke Kediri

 

Seperti terlihat di Jalan KH Abd Wahab Siamin, Dukuh Pakis ini. Sebuah poster bertuliskan 'Bonek Dukuh Pakis WANI!!! Teroris Jan**k' terpasang di pinggir jalan.

Selain itu juga ada sebuah poster lain yang bertuliskan 'Kick Terorisme From Surabaya' terlihat terpasang di viaduk Kertajaya. Lain lagi dengan di kawasan Jl Kayoon, terdapat sebuah baliho besar dengan tulisan WANI!!! yang cukup mencolok.

Baca juga: Muazin Musala di Tulungagung Ditangkap Tim Densus 88, Begini Kata Warga

\

Andik salah satu Bonek mengatakan ia merasa sangat geregetan dengan ulah para teroris yang meresahkan masyarakat Kota Surabaya akhir-akhir ini.

"Saya sebagai warga surabaya sekaligus bonek merasa sedih dan marah, dengan cara kami memasang poster di jalanan adalah sebagai bentuk keberanian kita sebagai penduduk untuk melawan terorisme," ujar Andik.

Baca juga: Pilihan Pembaca: Kirab Budaya, Terduga Teroris, Hari Jadi Pemkab Jombang

Semua poster tersebut merupakan bentuk perlawanan masyarakat Kota Surabaya untuk melawan aksi terorisme.

Reporter: Arry Saputra
Editor: Erwin Yohanes

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler