Tiga Kendaraan Tabrakan Beruntun di Mojokerto, Innova Ringsek

Kamis, 26 Nov 2020 16:27 WIB
Reporter :
Achmad Supriyadi
Innova ringsek dalam kecelakaan beruntun di Mojokerto

jatimnow.com - Tiga kendaraan terlibat tabrakan beruntun di simpang empat Mertex, Desa Lengkong, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto, Kamis (26/11/2020).

Ketiga kendaraan itu adalah truk trailer bernopol S 8872 UT dengan muat paku bumi yang dikemudikan oleh Bagus Ariawan (22), asal Sidotopo Wetan, Kota Surabaya.

Toyota Innova nopol AG 1078 TC dikemudikan oleh M Arif (34), warga asal Kecamatan Ngunut, Kabupaten Tulungagung serta truk bernopol AG 8768 PB yang disopiri oleh Margono (37), asal Kecamatan Kawedanan, Kabupaten Magetan.

Baca juga: Kecelakaan Beruntun di Bojonegoro Tewaskan Pengemudi Bentor, Ini Data dan Kronologisnya

Kasatlantas Polres Mojokerto, AKP Randy Asdar mengatakan ketiga kendaraan melaju searah dari Mojokerto ke Surabaya.

Baca juga: Malang Plaza Terbakar hingga Rombongan Truk Brimob Tabrakan

"Ketiga kendaraan melaju dari arah selatan ke utara dengan posisi truk di depan, Innova di tengah dan trailer di belakang. Ketika di lokasi, traffic light menyala merah, truk dan Innova berhenti karena kurang bisa menjaga jarak aman sehingga trailer menabrak Innova selanjutnya Innova terdorong ke depan lalu menabrak truk sehingga terjadi tabrakan beruntun," kata Randy saat dikonfirmasi.

\

Mantan Kasatlantas Polres Trenggalek ini menambahkan, tabrakan beruntun itu tidak menyebabkan korban luka maupun jiwa.

Baca juga: Mobil Sigra Terbalik Usai Tabrak Terios dan Yamaha Vega di Jombang

"Ketiga pihak tidak ada yang terluka, hanya mengalami kerugian meteriil," pungkasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Mojokerto

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler