Bayi Perempuan Ditemukan Warga di Masjid, Diduga Dibuang Orang Tuanya

Jumat, 04 Des 2020 11:24 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Bayi yang ditemukan warga

jatimnow.com - Sesosok bayi yang diduga dibuang orang tuanya kembali ditemukan di Kabupaten Madiun, Jumat (4/12/2020).

Kali ini, bayi berjenis kelamin perempuan itu ditemukan oleh warga di Masjid Al Falah, Desa Tiron, Kecamatan Madiun, Kabupaten Madiun.

Kapolsek Nglames, AKP Suwandono mengatakan bayi itu ditemukan oleh saksi Muhammad Thoha saat akan menyalakan lampu masjid pada pukul 03.40 wib untuk Salat Subuh.

Baca juga: Bayi Baru Lahir Ditemukan di Teras Rumah Warga Puncu Kediri

"Saksi sempat kaget saat melihat di depan pintu masjid ada bayi dengan kondisi telah berbalut selimut atau kain berwarna hijau," katanya.

Baca juga: Incar Tersangka Baru, Proyek Underpass Surabaya, Menyerahkan Diri

Ia menyebut jika kondisi bayi yang diduga berusia kurang dari satu bulan itu terlihat sehat. Selain bayi, juga ditemukan tas kresek putih berisikan susu formula 2 bungkus dan perlengkapan bayi.

\

"Hanya perlengkapan bayi dan tidak ada surat. Kami melakukan penyelidikan ke bidan sekitar untuk menanyakan apakah ada ibu hamil yang telah melahirkan," pungkasnya.

Baca juga: Masih di Bawah Umur, Ibu Kandung Ditetapkan Tersangka Kasus Pembuangan Jasad Bayi di Sungai Ponorogo

Sebelumnya, kasus penemuan bayi di Madiun juga terjadi pada Minggu (29/11) lalu. Saat itu, warga menemukan bayi berjenis kelamin laki-laki lengkap dengan selimut dan tas ditemukan warga di Poskamling Desa Tapel, Kecamatan Balerejo, Kabupaten Madiun,

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Madiun

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler