PPKM Disebut Efektif, Ponorogo Keluar dari Zona Merah Covid-19

Rabu, 03 Feb 2021 15:49 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni

jatimnow.com - Ponorogo kembali ke zona oranye Covid-19 setelah sebelumnya berada di zona merah, Rabu (3/2/2021). Jumlah pasien Covid-19 yang sembuh per hari ini 82 orang, sementara yang terkonfirmasi 61 orang.

"Alhamdulilah sudah berubah menjadi oranye. Itu berarti hasil efektivitas dari PPKM dan meningkatnya kesadaran masyarakat," ungkap Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni.

Namun, Bupati Ipong masih belum bisa menentukan apakah Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Ponorogo akan dilanjutkan atau tidak. Sebab hal itu masih menunggu penunjuk dari pemerintah provinsi dan pusat.

Baca juga: Muncul Lagi Subvarian Omicron Baru BA.2.75

"Sambil menunggu petunjuk pemerintah pusat karena ini ada rencana dari presiden karantina wilayah lebih ketat lagi. Kira-kira satu tingkat di bawah lockdown," tambahnya.

Baca juga: PKK Jatim dan Unicef Berkolaborasi Geber Imunisasi Anak Pascapandemi

Sementara Sekretaris Daerah (Sekda) Ponorogo, Agus Pramono menyebut, terkait kelanjutan PPKM, Satgas Covid-19 Bumi Reog akan menyesuaikan dengan provinsi. Namun pihaknya sudah berkirim surat untuk rencana perpanjangan PPKM.

\

"Kita sudah komunikasi dengan provinsi, diminta untuk menyesuaikan sampai tanggal 8. Saya yakin sebelum tanggal 8 itu berakhir akan ada keputusan lagi," sambung Agus.

Baca juga: Polda Jatim Gandeng Mahasiswa Kedokteran Sasar Vaksinasi Pada Remaja

Agus menjelaskan, bila melihat kondisi seperti saat ini, masih mungkin PPKM diperpanjang selama satu minggu atau dua minggu.

"Sekarang kita menyesuaikan saja dengan provinsi," pungkasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ponorogo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler