Bukit Pelangi, Tempat Wisata Baru Yang 'Selfieable'

Sabtu, 03 Mar 2018 13:00 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Seorang pengunjung sedang berpose di Bukit Pelangi

jatimnow.com - Tak hanya Telaga Ngebel atau taman kota saja, kini Kota Ponorogo memiliki destinasi wisata yang bisa dibilang menarik untuk mendukung hobi ber-Swafoto atau dalam bahasa kekinian 'selfie'.

Memiliki pemandangan menarik, dengan taman yang sejuk serta nyaman, Bukit Pelangi menjadi destinasi wisata baru yang patut dijadikan referensi jika berkunjung ke kota Reog Ponorogo.

Berlokasi di Desa Wagir Kidul, Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo, Wisata Bukit Pelangi terasa nyaman karena jauh dari hiruk pikuk kota.

Baca juga: Puncak Kunjungan Wisatawan di KBS Diprediksi 14 April, Ini Antisipasi Parkirnya

Berada 30 km dari pusat kota, membuat pengunjung yang datang merasa puas. Tempat ini juga ramai, seiring pembicaraan warganet di media sosial seperti Facebook dan Instagram.

Pemandangan indah Bukit Pelangi ini memanjakan para penggila selfie, untuk berfoto dengan latar belakang pemandangan pegunungan serta bunga - bunga. Hampir seluruh lokasi Bukit Pelangi ini adalah spot 'selfieable' atau cocok untuk tempat berselfie.

"Saya lihatnya di media sosial sudah ramai. Pengen nyoba tempat wisata baru. Dan penasaran saja, kok ada spot fotonya," ujar Letty Andriani, salah satu pengunjung, Sabtu (3/3/2018).

Letty mengaku jatuh cinta dengan bukit pelangi lantaran memiliki fasilitas lengkap. Baik untuk liburan keluarga maupun pasangan yang sedang memadu kasih.

Baca juga: KBS Tambah Satwa Baru, Merak Putih dan Buaya Siam Sambut Wisata Lebaran

"Selain ada tempat selfie. Banyak permainan anak-anak yang cocok," bebernya.

\

Pengunjung lain, Fitria Kurniawati, mengakui bahwa Bukit Pelangi memiliki tempat yang bagus dan sejuk karena berada di atas bukit. Berbeda suasana di kota yang berhawa panas.

"Di sini bawaannya adem. Gak kayak di kota yang panas. Spot selfie juga banyak, penggila foto pasti senang dengan spot selfie," terangnya.

Sementara pengelola wisata bukit pelangi, Ribut Riyanto, mengaku awalnya wisata ini hanya ada potensi pohon Pinus. Baru dipoles sedemikan rupa.

Baca juga: 9 Juta Orang Diprediksi Berwisata Lebaran di Jatim, Ini Langkah Disbudparprov

"Yang hobi ngevlog, Facebook maupun Instagram kami sediakan spot foto yang bagus," kata Ribut.

Reporter: Mita Kusuma

Editor: Arif Ardianto

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ponorogo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler