Diduga Dibuang, Bayi Laki-laki Ditemukan Warga Banyuwangi di Pondok Sawah

Kamis, 17 Jun 2021 12:32 WIB
Reporter :
Rony Subhan

jatimnow.com - Warga Dusun Popongan, Desa Benelan Lor, Kecamatan Kabat, Banyuwangi heboh setelah menemukan bayi berjenis kelamin laki-laki di sebuah pondok dekat persawahan, Kamis (17/6/2021).

Kepala Desa Benelan Lor, Khairul Anam mengatakan bayi mungil itu ditemukan warga sekitar pukul 06.00 Wib.

"Benar, bayi laki-laki dengan berat 3,7 kilogram itu ditemukan warga di wilayah desa kami," kata Khairul Anam

Baca juga: Sadis, Ibu Kandung di Jember Diduga Aniaya dan Buang Bayinya

Oleh pemerintah desa (Pemdes), bayi itu kemudian dibawa ke Puskesmas Kabat untuk mendapatkan perawatan.

Baca juga: Ironis, Pelaku Pembuangan Bayi di Blitar Masih Berstatus Pelajar

"Saat ini dirawat di Puskesmas Kabat. Alhamdulillah bayinya sehat," ujarnya sambil menyebut pihaknya telah melaporkan penemuan bayi yang diduga dibuang orang tuanya itu ke polisi untuk dilakukan penyelidikan.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Banyuwangi

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler