Pengungsi Erupsi Semeru Butuh Bantuan Perlengkapan Bayi

Minggu, 05 Des 2021 11:41 WIB
Reporter :
Mahfud Hidayatullah
Pengungsi korban erupsi Gunung Semeru membutuhkan bantuan keperluan bayi. (Foto: Mahfud Hidayatullah)

Lumajang - Warga terdampak letusan Gunung Semeru sudah mulai berada di sejumlah titik pengungsian yang sudah disediakan. Mereka membutuhkan bermacam bantuan, termasuk yang mendesak adalah perlengkapan bayi.

Sejumlah bantuan untuk para korban terus bedatangan. Mulai dari makanan, nasi bungkus, terlihat banyak tersedia di pungungsian.

Faisol Sahroni salah satu relawan pos pengungsian Gunung Semeru di Balai Desa Penanggal, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang mengatakan, sejak tadi malam bantuan dari masyarakat terus berdatangan. Namun yang paling banyak yakni berupa nasi bungkus sama baju layak pakai.

Baca juga: FISIP UB Fasilitasi Pengembangan Ekowisata Lembah Gunung Semeru

Baca Juga: Delapan Kecamatan di Kabupaten Malang Terdampak Abu Vulkanik Erupsi Semeru 

Baca juga: Erupsi Gunung Semeru Lumajang, Tinggi Kolom Abu Capai 1 Km di Atas Puncak

"Untuk kebutuhan makan dan minum pengungsi untuk saat ini sangat tercukupi," jelas Faisol.

\

Namun yang paling banyak diperlukan dalam pengungsian saat ini yakni kebutuhan bayi berupa kebutuhan susu formula, popok bayi, selimut bayi dan perlengkapan mandi.

Baca juga: Erupsi Gunung Semeru di Lumajang Kembali Terjadi, 8 Kali dalam 6 Jam

Sementara itu, Misnati mengaku sangat membutuhkan bantuan berupa susu dan kebutuhan untuk cucunya. "Ini cucu saya masih berusia 10 bulanan jadi sangat membutuhkan susu dan perlengkapan bayi lainnya seperti pampers dan lainnya," harapnya.

Misnati saat ditanya kejadian kemarin, dia mengaku sedanga tertidur pulas saat kejadian. "Untung tetangga dekat langsung membangunkan, alhamdulillah semua keruargan selamat," tandasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler