jatimnow.com - Mobil pikap bermuatan solar terbakar membuat penumpangnya panik. Berita dari Pacitan ini menjadi salah satu pilihan pembaca pada Kamis (10/2/2022) kemarin.
Lalu ada berita bus tabrak pemotor di Madiun menyebabkan 2 Orang luka-luka.
Sedangkan berita lainnya adalah akun Twitter Persebaya dan Persela saling Curhat menjelang pertandingan lanjutan Liga 1 Indonesia.
Baca juga: Mobil Pikap Pengangkut Rumput di Bangkalan Terbakar
Redaksi merangkum ketiga berita tersebut.
Pikap Bermuatan Solar Terbakar di Pacitan, Penumpang Panik Berlarian
Baca juga: Angkot Ludes Terbakar Dekat Kebun Bibit Surabaya, Ini Kronologisnya
Mobil Carry jenis pikap pengangkut bahan bakar solar di Jalan Desa Karangrejo, Kecamatan Arjosari, Kabupaten Pacitan, terbakar, Kamis (10/2/2022). Ada seorang sopir dan 2 orang penumpang dalam mobil saat peristiwa tersebut terjadi.
Bus Tabrak Pemotor di Madiun, 2 Orang Luka-luka
Dua orang dilaporkan luka-luka usai terlibat kecelakaan antara sepeda motor dengan bus Jaya di Jalan Raya Jurusan Madiun–Ponorogo, Desa Kertobanyon, Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun, Kamis (10/2/2022).
Baca juga: Angkut Tembakau, Mobil Pikap di Jember Terbakar
Akun Twitter Persebaya dan Persela Saling Curhat Jelang Pertandingan, Ciee...
Ada yang menarik jelang laga lanjutan Liga 1 Indonesia derbi Jatim antara Persela Lamongan kontra Persebaya Surabaya, Kamis (10/2/2022). Admin Twitter kedua klub kebanggan Kabupaten Lamongan dan Kota Surabaya itu tepergok saling curhat. Keakraban kedua admin itu diawali salam dari akun resmi Official Persebaya @persebayaupdate.