24 Tim Futsal di Bojonegoro Ramaikan Gus Muhaimin Cup 2022

Senin, 14 Feb 2022 14:16 WIB
Reporter :
Ni'am Kurniawan
Foto PKB Bojonegoro for jatimnow.com

Bojonegoro - Sebanyak 24 tim futsal di Bojonegoro bersaing ketat untuk memeriahkan kejuaraan pada turnamen Gus Muhaimin Cup Futsal Competition 2022.

Turnamen yang dihelat anggota Fraksi PKB DPR RI Farida Hidayati itu berlangsung di lapangan futsal Diamond, Desa Medalem, Sumberejo, Bojonegoro.

Ketua penyelenggara Dedy Agus Ardiansah mengatakan, selain untuk menyaring bakat pemuda Bojonegoro di dunia olahraga, turnamen itu juga bertujuan untuk mengenalkan sosok Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar.

Baca juga: Kalahkan Tuan Rumah, Tim Futsal Jatim Lolos Semifinal PON XXI Aceh-Sumut 2024

"Kami berdoa semoga Gus Ami (Muhaimin) menjadi presiden 2024 amin amin yarobbal alamin," ucapnya, Senin (14/2/2022).

Baca juga: 5 Tim Futsal Tunarungu asal Gresik - Tuban Adu Skill di Lamongan

Selain itu, pihaknya juga mengucapkan trima kasih kepada sponsorship yang telah membantu kesuksesan turnamen futsal tersebut.

\

"Tak lupa saya ucapkan beribu trimakasih atas suport dan dukungannya kepada ibu Farida Hidayati Anggota DPR RI dapil bojonegoro dan tuban, Fraksi PKB. Semoga kegiatan seperti ini sering sering di laksanakan," katanya.

Baca juga: Hasil Rontgen Atlet Futsal Blitar yang Ditendang Lawan saat Selebrasi



Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Bojonegoro

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler