Video: Kapolda Jatim Lepas Calon Perwira dan Beri 3 Pesan

Kamis, 03 Mar 2022 15:27 WIB
Reporter :
jatimnow.com

Surabaya - Sebanyak 101 personel lulus Sekolah Inspektur Polisi (SIP). Rabu (2/3/2022) kemarin, mereka diberangkatkan untuk mengikuti pendidikan di Setukpa Sukabumi selama 7 bulan. Kapolda Jawa Timur (Jatim) Irjen Pol Nico Afinta yang sedang melaksanakan kunjungan kerja, meluangkan waktu untuk bisa melepas para peserta pendidikan dan memberikan arahan melalui Video Call.

Saat melakukan video call, Kapolda Jatim tampak masih berada di kendaraan di sela acara kunjungan kerja di Gresik dan Surabaya. Tentu saja, partisipasi orang nomor satu di jajaran Polda Jatim itu menjadi kejutan dan semangat bagi para peserta yang akan berangkat mengikuti pendidikan. Meski hanya melalui video call. "Selamat sore untuk seluruh calon peserta SIP, 101 orang. Saya turut bangga kalian bisa berangkat," ujar Nico melalui layar LED di Gedung Mahameru Polda Jatim.

Nico lantas menyampaikan tiga pesan buat para peserta pendidikan. "Pertama adalah masalah keimanan. Kalian di sana harus tetap mendekatkan diri kepada Tuhan yang Maha Kuasa. Kedua adalah masalah kemauan. Jadi, saya minta kemauannya ditingkatkan dalam mempelajari semua ilmu pengetahuan di sana. Ketiga, harus bangga berangkat dari Polda Jatim. Saya kira itu sedikit pesan. Salam buat keluarga, terima kasih," tuturnya.

Baca juga: Angka Kecelakaan di Jatim Turun Selama Operasi Ketupat Semeru 2024

 

Baca juga: Kapolda Jatim Resmikan 3 Gedung Operasional Baru Polresta Malang Kota

Baca Selengkapnya: Lepas Calon Perwira, Kapolda Jatim Sampaikan 3 Pesan

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler