BANYUWANGI:: jatimnow.com - Pengamanan natal dan tahun baru di Selat Bali cukup ketat. Patroli di sekitar Pelabuhan ASDP Ketapang di Banyuwangi ditingkatkan.
Empat kapal milik Satuan Polisi Air dan Udara (Satpolairud) Polres Banyuwangi, TNI-AL dan Basarnas dikerahkan, Senin (25/12/2017).
"Pengamanan laut kita lakukan. Melihat saat ini penyebrangan ramai. Dikhawatirkan ada kondisi penyelamatan yang bisa kita lakukan," kata AKP Subandi, Kasatpolairud Polres Banyuwangi.
Khusus pengamanan perairan selat diterjunkan 15 personel gabungan, Pengamanan ini untuk mengawak kelancaran operasional penyeberangan di Selat Bali. Apalagi, kondisi cuaca di sekitar Selat Bali sedang tidak bersahabat.
"Kita waspada. Cuaca memang sedikit tak bersahabat, sesuai dengan laporan BMKG," tambahnya.
Tim gabungan juga menggelar simulasi penyelamatan dua korban yang terpeleset dari kapal dan jatuh ke laut. Kapal-kapal penyelamat dari Satpolairud, Basarnas dan TNI-AL melakukan penyelamatan.
Demikian pula petugas kesehatan beserta armada ambulans juga dilibatkan. Mereka menanti korban yang sudah dievakuasi. Digambarkan sesaat dua korban tiba di dermaga, dengan sigap langsung dilarikan ke rumah sakit.
"Ini antisipasi dan latihan kami melakukan penyelamatan dan evakuasi korban kecelakaan laut," kata Subandi.
(redaksi)
Tim Gabungan Patroli Amankan Selat Bali
Senin, 25 Des 2017 11:37 WIB
Reporter :
jatimnow.com
jatimnow.com
Berita Banyuwangi
5 Fakta Bocah 7 Tahun di Banyuwangi Ditemukan Tewas, Diduga Diperkosa
ASMOPSS ke-14 Digelar di Banyuwangi, Diikuti 136 Peserta
Bazar Kuliner Kampoeng Cungking Banyuwangi Angkat Hidangan Tradisional
1,2 Juta Penumpang Dipredikasi Melintas di Pelabuhan Ketapang saat Nataru
Kemenpar Dorong Penerbangan Rute China - Banyuwangi
Berita Terbaru
Gerakan Pemuda Pancor Tolak Lokasi TPS di Ketapang Sampang
Kampanye Paslon 1 Teguh - Farida di Bojonegoro Ricuh: Warga Tawuran
Menutup Kampanye, Luluk-Lukman Beri Surat Cinta untuk Warga Jatim
Gus Fawait Janjikan Fasilitas Perizinan Sound Horeg, Ini Alasannya
Menutup Kampanye, Mathur-Jayus Beber Jurus Menang di Pilbup Bangkalan 2024
Tretan JatimNow
Mengenal Alfredo Nararya, Pemain Persebaya U-16 yang Jago Sains
Sosok Wamensesneg Bambang Eko di Mata Tetangga Jember, Pintar Sejak SD
Profil Arifatul Choiri Fauzi, Menteri PPPA asal Madura: Kader Muslimat NU
Sosok Kakang Fiki Andriansah Duta Wisata Jatim 2024 dari Ponorogo
Terpopuler
#1
Ketum PSI Kaesang: Khofifah-Emil lanjutkan
#2
Penutupan Akses Jalan Masuk Sekolah oleh Takmir Masjid di Jember Tuai Polemik
#3
Kolaborasi Pemkab Kediri dan PSF, Kurangi Kemiskinan Lewat Jalur Pendidikan
#4
Gerakan Pemuda Pancor Tolak Lokasi TPS di Ketapang Sampang
#5