Curi Motor di Surabaya, 2 Penjual Sayur asal Madura Diamankan

Senin, 04 Apr 2022 19:26 WIB
Reporter :
Zain Ahmad
Dua bandit spesialis pencurian motor asal Madura saat diamankan di Mapolres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. (Foto: Humas Polres Perak/jatimnow.com)

Surabaya - Dua orang bandit diamankan Unit Reskrim Polsek Asemrowo Polres Pelabuhan Tanjung Perak, setelah terbukti mencuri dua motor di daerah Jalan Asem 4/16C, Surabaya. Keduanya kini sudah ditetapkan tersangka dan ditahan.

Dua bandit itu adalah S (31), asal Dusun Banyu Benih Galis, Bangkalan, Madura, dan RA (20) asal Dusun Bandungan Jrengik, Sampang, Madura. Mereka merupakan penjual sayuran.

"Kedua tersangka ini dapat kami amankan setelah mendapat laporan dari korban, kemudian kami lakukan penyelidikan hingga ke Madura," kata Kasatreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, AKP Arief Rizky Wicaksana didampingi Kapolsek Asemrowo, Kompol Hari Kurniawan, Senin (4/4/2022).

Baca juga: Warga Blora Gondol Motor Pelajar di Probolinggo Gegara Kunci Nyantol

Arief menjelaskan, penangkapan terhadap kedua bandit Curanmor itu dilakukan hampir seminggu. Pengejaran dilakukan hingga ke pulau garam. Meski cukup licin, namun berbekal sejumlah petunjuk, kedua pelaku dapat diamankan.

Baca juga: 2 Pencuri Motor Polwan di Bangkalan Diringkus, Beraksi di 7 TKP

"Kami amankan kedua tersangka ini di daerah Galis, Bangkalan. Mereka sempat mengelak, namun setelah kami temukan sejumlah barang bukti, akhirnya mengakui semua perbuatannya," jelasnya.

\

Barang bukti yang diamankan itu di antaranya 1 motor Honda Vario 125 hitam bernopol L 6447 FW, 1 Honda Vario 125 tanpa plat nomor, 1 lembar STNK Honda Vario bernopol L 4385 WI, dan 2 buah kunci T dan 1 unit ponsel.

Baca juga: 3 Residivis Curanmor Ditangkap Satreskrim Polres Batu, Beraksi di 6 TKP

Sementara itu, dalam pemeriksaan terungkap, kedua bandit Curanmor ini tak hanya dua kali saja mencuri motor. Keduanya tercatat sebelumnya juga pernah mencuri motor di tiga TKP di wilayah Asemrowo.

"Untuk sementara tercatat sudah lima kali mencuri motor. Mereka ini spesialis. Kami yakin lebih dari itu. Saat ini masih akan terus kami kembangkan dan dalami lagi, untuk mencari tahu kemungkinan TKP lainnya," tandas mantan Kanit Resmob Polrestabes Surabaya itu.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler