Kepanikan Pengunjung saat Seluncuran di Kolam Renang KenPark Surabaya Ambrol

Sabtu, 07 Mei 2022 15:57 WIB
Reporter :
Zain Ahmad
Sari, salah satu pengunjung di kolam renang KenPark Surabaya (Foto: Zain Ahmad/jatimnow.com)

Surabaya - 9 anak terluka akibat terjatuh dari seluncuran di kolam renang Kenjeran Park (KenPark) Surabaya, Sabtu (7/5/2022). Peristiwa itu membuat seluruh pengunjung gempar.

Semua korban telah dievakuasi ke RSU dr Soetomo dan RSU dr Soewandhi Surabaya.

Sari, salah satu pengunjung KenPark mengatakan, peristiwa itu berlangsung cepat. Para pengunjung awalnya tidak mengira jika seluncuran itu ambrol, hingga membuat anak-anak terjatuh.

Baca juga: Kasus Ambrolnya Seluncuruan KenPark Surabaya, Satu Orang Ditetapkan Tersangka

Baca juga:  

"Saya duduknya di sini (kolam renang), terus banyak yang teriak-teriak. Perosotannya (seluncuran) terbuka dikit-dikit. Airnya sudah seperti bocor mengalir ke bawah dan terbuka terus patah, jatuh semua," terang Sari kepada jatimnow.com di lokasi.

Baca juga: Pilihan Pembaca: Tragedi Seluncuran Kolam Renang KenPark Surabaya Ambrol

Menurut Sari, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 13.20 WIB. Yang awal dilihatnya, ada 7 anak yang jatuh ke bawah.

\

"Anak-anak kecil. Kalau nggak salah usia remaja tadi juga ada. Yang paling parah seusia mas gini. Aduh berdarah semua," ujarnya.

"Pas jatuh itu diam semua. Tapi kondisi sadar," tambah wanita asal Bulak Banteng, Surabaya itu.

Baca juga: Video: Detik-detik Ambrolnya Seluncuran Kolam Renang KenPark Surabaya

Setelah para pengungjung berteriak meminta tolong, petugas keamanan langsung memberikan pertolongan. Beberapa saat kemudian petugas dari Polsek Kenjeran dan Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya juga datang.

"Saya teriak-teriak dan sesama pengunjung bingung sama petugas di sini lama. Terus pas ada petugas langsung digotong (dibopong) satu-satu," pungkas dia.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler