Api Dipadamkan, Pemilik Motor CB Terbakar di Jalan Kenjeran Surabaya Misterius

Rabu, 10 Agu 2022 17:54 WIB
Reporter :
Zain Ahmad
Motor dan mobil terbakar di Jalan Kenjeran Surabaya. (Foto: tangkapan layar Facebook)

Surabaya - Motor Honda CB hitam dan mobil Toyota Avanza yang terbakar di Jalan Kenjeran Surabaya berhasil dipadamkan. Dua kendaraan tersebut pun langsung dievakuasi agar tidak terjadi kemacetan dari banyaknya pengendara yang menonton.

"Sudah berhasil dipadamkan dan dinyatakan kondusif sekitar pukul 16.00 WIB," kata Kasie Operasional Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Surabaya, Trianjaya saat dikonfirmasi, Rabu (10/8/2022).

Berdasarakan data yang dihimpun, Trianjaya menyebut pemilik motor Honda CB bernopol W 5817 AS hingga kini masih misterius. Belum diketahui identitasnya karena saat dicari tidak ada di lokasi, diduga melarikan diri.

Baca juga: Motor Honda Grand Hangus Terbakar di Jombang, Begini Kondisi Pengendara

Sementara pemilik mobil Toyota Avanza bernopol L 1361 XT itu diketahui bernama Andria Rachmadani, warga Surabaya.

Baca juga: Tabrakan di Gresik, Motor Beat Terseret Honda HRV hingga Keduanya Terbakar

"Pemilik mobil ada, tapi pemilik motor tidak ada di lokasi. Diduga melarikan diri," jelasnya.

\

Ditanya terkait kronologi dan penyebab, Trianjaya belum bisa menjelaskan. Namun, berdasarkan keterangan saksi-saksi di TKP, motor lawas tersebut terbakar saat melintas di lokasi. Kemudian berhenti tepat di dekat mobil Avanza, hingga akhirnya merembet.

Baca juga: Kios Bensin di Kota Kediri Terbakar, 4 Motor Hangus

"Kalau dari keterangan sementara, mobil Avanza itu sedang parkir di pinggir jalan, lalu ada motor (CB) itu yang tiba-tiba terbakar tepat di belakang mobil parkir tersebut. Sampai saat ini kami belum mengetahui penyebabnya. Masih didalami," pungkasnya.

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler