Polisi Ungkap Ciri-ciri dan Sketsa Wajah Balita Tewas di Sungai Sumobito Jombang

Sabtu, 24 Sep 2022 20:03 WIB
Reporter :
Elok Aprianto
Sketsa wajah dan ciri-ciri balita yang ditemukan tewas di tepi Sungai Sidokampir. (Foto: Polres Jombang/jatimnow.com)

Jombang - Satreskrim Polres Jombang mengungkap ciri-ciri dan sketsa wajah mayat balita yang ditemukan di tepi Sungai Sidokampir, Desa Budugsidorejo, Kecamatan Sumobito, Jombang.

Ini dilakukan karena identitas balita tersebut belum juga terungkap.

Kasi Humas Polres Jombang, Iptu Qoyum Mahmudi menjelaskan, sudah dua hari mayat bocah yang ditemukan tanpa busana tersebut, belum diketahui identitas maupun orangtuanya.

Baca juga: Sesosok Mayat Ditemukan di Kaki Jembatan Suramadu Sisi Surabaya

"Masih belum diketahui identitasnya. Mayat ditemukan di tepi Sungai Ngotok Sidokampir, Desa Budugsidorejo," kata Qoyum, Sabtu (24/9/2022).

Baca juga: Jasad Penambang Pasir Warga Bojonegoro Ditemukan Mengambang di Bengawan Solo

Ciri-ciri mayat, yakni berjenis kelamin laki-laki dengan tinggi badan 103 sentimeter, warna kulit sawo matang, badan kurus dan rambut mata panjang atau lentik.

\

"Ciri-ciri berikutnya memiliki ciri tahi lalat di tangan kanan sisi depan di atas pergelangan tangan. Rambut hitam lurus potongan tidak teratur, tanda lahir di lutut kanan dan lipatan paha kanan serta gigi karies. Korban perkiraan umur 4 sampai dengan 5 tahun," bebernya.

Baca juga: Mayat Wanita Ditemukan di Pematang Sawah Probolinggo, Kondisi Tubuh Membusuk

"Kami imbau masyarakat yang kehilangan anggota keluarga dengan ciri-ciri itu untuk segera menghubungi satreskrim Polres Jombang atau WA center Polres Jombang," pungkasnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Jombang

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler