jatimnow.com - Satu dari dua bocah yang hilang tenggelam terseret arus Sungai Welang Dusun Duyo, Desa Sukorejo, Kecamatan Pohjentrek ditemukan di muara sungai Desa Semare, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan.
Satu korban tersebut adalah bocah perempuan bernama Naura (6). Korban ditemukan 6 Km dari lokasi tenggelam, dalam kondisi meninggal dunia.
"1 korban telah ditemukan atas nama Naura, TKP penemuannya di muara sungai, tepatnya di Desa Semare, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan," jelas Kapolsek Pohjentrek, Polres Pasuruan Kota, AKP Sukris. Minggu (16/10/2022).
Baca juga: Bocah di Gurah Kediri Tewas Terseret Arus Gorong-gorong
Disebutkan korban ditemukan pertama kali oleh seorang nelayan pencari kupang bernama Zainuri, sekitar pukul 09.30 WIB. Zainuri kemudian mengevakuasi jasad korban dan menyerahkannya kepada keluarga dan Tim SAR.
Baca juga: Warga Baureno Bojonegoro Hilang saat Cari Ikan Mabuk di Bengawan Solo
"Saat ini proses pencarian masih dilakukan di area laut dekat muara Sungai Welang Kecamatan Kraton," tandasnya.
Diberitakan sebelumnya, dua bocah dilaporkan hilang tenggelam di Sungai Welang, Pasuruan, Sabtu (15/10/2022). Hingga pukul 16.45 WIB, keduanya belum ditemukan.
Baca juga: Pelajar Tulungagung Hilang saat Main di Kedung Muko
Dua bocah itu bernama M Arka (6) dan Naura (6), keduanya warga Dusun Duyo, Desa Sukorejo, Kecamatan Pohjentrek, Kabupaten Pasuruan.
Petugas Tim SAR gabungan dari BPBD Kabupaten/Kota Pasuruan, TNI-Polri serta perangkat desa dan masyarakat setempat kini masih melakukan pencarian.