Pria Bertopi Abu-abu Gentayangan Curi 3 Motor di Sedati, Sidoarjo

Kamis, 24 Nov 2022 16:40 WIB
Reporter :
Zainul Fajar
Tangkapan layar video rekaman CCTV pencurian motor di Sedati, Sidoarjo

jatimnow.com - Pria bertopi abu-abu terekam kamera CCTV mencuri tiga unit motor dalam dua lokasi di Kecamatan Sedati, Kabupaten Sidoarjo.

Informasi yang diperoleh jatimnow.com, dua lokasi pencurian motor tersebut adalah Desa Sedati Agung dan Desa Pepe.

Fahri, korban pencurian motor di salah satu rumah kos Desa Sedati Agung menyebut bahwa pencurian motor miliknya dan penghuni kos lain tersebut terjadi pada Rabu (23/11/2022) pagi.

Baca juga: Polsek Arosbaya Bangkalan Tangkap Maling Motor asal Surabaya

"Yang dicuri dua motor. Motor Vario bernopol W 5525 NV milik saya dan motor Scoopy bernopol S 5384 CX milik warga kos lainnya. Keduanya dicuri bersamaan. Pelaku yang terekam cctv juga sama," ujar Fahri, Kamis (24/11/2022).

Dia menambahkan, saat beraksi, pelaku sempat mengarahkan kamera CCTV ke arah tembok agar tidak terlihat. Dia menduga, pelaku lebih dari satu orang.

"Kalau dari rekaman CCTV, pelaku menggunakan hoodie atau jaket warna hijau dan memakai topi warna abu-abu. Saya menduga pelaku itu berkomplot atau lebih dari satu orang yang menunggu di luar," tambahnya.

Tidak hanya itu, selang sehari, sekitar pukul 03.36 WIB, Kamis (24/11/2022), sebuah rumah di Desa Pepe juga disatroni pencuri. Dalam rekaman CCTV, pencuri yang juga memakai topi abu-abu itu membawa kabur motor KLX bernopol AG 2382 YAE milik Riza Akhda.

Baca juga: Warga Blora Gondol Motor Pelajar di Probolinggo Gegara Kunci Nyantol

\

"Kalau dari CCTV, ada dua orang naik motor berhenti dan mulai mengendap-endap di depan rumah. Pelakunya pakai masker dan topi berwarna abu-abu," terang Riza.

Dia menduga bahwa pencuri yang membawa kabur motor miliknya sudah ahli. Dari rekaman CCTV, dengan tenang pelaku menjebol gembok.

"Kayaknya udah profesional. Karena mereka jebol gembok itu dengan tenang bahkan masih sempat merokok. Motornya ndak langsung dinyalakan tapi dituntun dulu agak jauh dari lokasi, setelah itu dinyalakan," imbuhnya.

Baca juga: Kakek di Probolinggo Larikan Motor Pengendara Ojek, Ditangkap usai Buron 1 Tahun

Dari kedua kejadian pencurian tersebut, kedua korban mengaku sudah melaporkan hal ini ke polisi.

Sementara Kanit Reskrim Polsek Sedati, Iptu Sudarso membenarkan bahwa kedua korban telah membuat laporan polisi.

"Benar, mas. Korban sudah lapor," jawabnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Sidoarjo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler