KPK Seret Staf DPRD Jatim, Siapa Dia?

Senin, 19 Des 2022 18:43 WIB
Reporter :
Ni'am Kurniawan
Petugas KPK bersama seorang pegawai ASN keluar dari pintu belakang Gedung DPRD Jatim. (foto: Ni'am Kurniawan/jatimnow.com)

jatimnow.com – KPK kembali melakukan pemeriksaan di DPRD Jawa Timur. Terbaru, tiga petugas KPK menyeret seorang pria yang berpakaian ASN di lingkungan DPRD Jatim, Senin (19/12/2022), sekitar pukul 18.30 WIB.

Terlihat tiga pria yang diduga petugas KPK menyeret seorang pria yang diduga berinisial A membawa tas hitam. Tidak diketahui isi tas hitam yang dibawa pegawai ASN.

Keempatnya keluar dari Gedung DPRD Jatim melalui pintu belakang dan langsung masuk mobil Toyota Avanza silver dengan nopol L 777 EM.

Baca juga: Lagi, KPK Periksa 20 Nama Kasus Korupsi Dana Hibah Jatim Hari Ini

Dalam pemeriksaan itu, masih terdapat petugas KPK di dalam salah satu ruangan di Gedung DPRD Jatim.

Baca juga: Korupsi Dana Hibah Jatim, KPK juga Panggil Ketua Tim Cabup Sidoarjo Bandi-Mimik

Selain itu, terdapat empat petugas lain di halaman parkir dan terdapat Toyota Innova tanpa nomor polisi.

\

Keberadaan KPK di Gedung DPRD Jatim, erat kaitannya dengan suap dana ibah yang menyeret Sahat Tua Simanjuntak, yagn ditangkap beberapa hari lalu.

Baca juga: Korupsi Hibah DPRD Jatim, KPK Periksa Cabup Sidoarjo Mas Iin dan 28 Saksi Lain

Belakangan ketiga petugas KPK masuk kembali bersama pegawai ASN. Adapun mobil Toyota Avanza diparkir di pintu belakang, disamping mobil milik Sahat, Toyota Velfire dengan nopol L 9.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler