Konter di Semolowaru Surabaya Dibobol, HP Hingga Laptop Senilai Rp53 Juta Raib

Selasa, 20 Des 2022 16:28 WIB
Reporter :
Zain Ahmad
Henokh, pengawas konter menunjukkan gembok pintu harmonika yang dirusak dan tempat CCTV yang recodernya dicuri maling (Foto: Henokh for jatimnow.com)

jatimnow.com - Konter Premium Cellular di Jalan Semolowaru Tengah No. 27, Surabaya dibobol pencuri. Pelaku berhasil menggasak handphone, laptop hingga ratusan voucher data senilai Rp53 juta.

Informasi yang diperoleh jatimnow.com, peristiwa terjadi sekitar pukul 06.30 WIB, Senin (19/12/2022). Selain mencuri barang berharga itu, pelaku juga membawa kabur recorder CCTV.

"Kejadiannya kemarin pagi. Sudah saya laporkan ke Polsek Sukolilo," ungkap Henokh Erwin Priyatno, pengawas konter tersebut saat dikonfirmasi, Selasa (20/12/2022).

Baca juga: Pasca-Pembobolan Akun Bisnis Hotel, Diskominfo Kota Batu Imbau Perketat Keamanan

Henokh menjelaskan, pencurian ini ia ketahui setelah mendapat laporan dari karyawan konter jika saat masuk kerja melihat kunci gembok dalam keadaan rusak dan pintu harmonika terbuka sekitar dua jengkal.

Mendapat laporan itu, ia kemudian langsung ke konter untuk melakukan pengecekan. Ketika dilihat, sejumlah barang seperti handphone hingga laptop raib.

"Jadi kemarin salah satu karyawan bagian membuka konter kaget, karena pada jam 07.00 WIB pintu terbuka dan gembok kunci tidak ada. Karena penasaran lantas masuk ke dalam, dan melihat beberapa barang hilang dan recorder CCTV juga hilang," terang pria 37 tahun tersebut.

Baca juga: Maling Gentayangan Bobol Kafe di Kota Malang, Waspada!

Menurut Henokh, konter di tempatnya bekerja itu diduga dibobol sekitar pukul 04.30 WIB. Sebab salah satu karyawan konter bernama David mendapatkan telepon dari tetangga sekitar konter yang memberitahukan adanya suara berisik di dalam konter.

\

"Awalnya David mendapatkan telepon dari Pak Suroso pemilik toko kelontong samping konter, memesan pulsa kepada David sekalian memberitahukan bahwa mendengar suara berisik di dalam konter. Tapi David kurang merespon adanya laporan dari Pak Suroso. Dikira nggak ada apa-apa," jelasnya.

"Akhirnya ya taunya paginya itu. Ternyata konter dibobol. Jadi laporan atau kecurigaan Pak Suroso benar," tambah Henokh.

Baca juga: Pria Jombang Bobol Kafe di Pare Kediri, Tertangkap Gara-gara Satpam Sumuk

Dia berharap pihak kepolisian bisa mengungkap pelakunya. Sebab, pencurian seperti ini dirasa berbahaya.

"Kapan hari juga di sekitar konter ada motor yang hilang. Kan bahaya kalau sudah seperti ini. Mudah-mudahan ini yang pertama dan terakhir," tandas pria yang tinggal di Pakis Tirtosari, Surabaya itu.

Terpisah, Kapolsek Sukolilo Kompol M Sholeh masih belum merespon saat dikonfirmasi terkait peristiwa itu. Begitu pula Kanitreskrim Iptu Hedjen Oktianto.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler