Kondisi Fisik Persik Kediri Ganggu Misi Balas Dendam, Siapa Lawannya?

Sabtu, 28 Jan 2023 10:21 WIB
Reporter :
Yanuar Dedy
Latihan terakhir Persik Kediri dihadapkan dengan masalah kebugaran yang dihadapi sejumlah pemain. (foto : Yanuar Dedy/jatimnow.com)

jatimnow.com - Persik Kediri mengusung misi balas dendam dalam lanjutan Liga 1 musim 2022-2023. Hanya saja jelang bertolak ke bumi Kalimantan, pasukan Divaldo Alves ini harus dihadapkan dengan kenyataan pahit.

Tim berjuluk Macan Putih ini dihadapkan dengan gangguan fisik yang buruk. Praktis misi balas dendam yang diusung pemilik dua bintang ini cukup berat.
Lalu siapa lawan yang akan dihadapi? Siapa lagi kalau bukan tuan rumah Borneo FC yang akan dihadapi pada Senin (30/1/2023).

Dalam latihan terakhir di Stadion Brawijaya Jumat (27/1/223), beberapa pemain Persik Kediri terlihat menepi. Sebut saja Rendi Juliansyah, Fitra Ridwan, Kartika Ajie dan beberapa nama lainnya menjalani latihan terpisah, dan dipandu fisioterapi serta dokter tim.

Baca juga: Jelang Lawan PSIS Semarang, Persik Kediri Dihantui Rekor Buruk di Kandang

“Beberapa pemain merasa ada sedikit masalah. Kita tahu kemarin (sistem bubble), jadwal susah sekali, ada beberapa pertandingan yang jadwalnya mepet. Itu sebabnya ada beberapa pemain yang mulai merasa (ada masalah) sekarang,“ kata Pelatih Persik Divaldo Alves, Sabtu (28/1/2023).

Eks pelatih Persebaya 1927 itu berharap pemainnya segera pulih dan bisa merumput di laga penting itu.

“Kita berusaha menjaga situasi tim untuk pertandingan besok, agar mereka siap semua,” lanjutnya.

Masalah lain, bek kanan andalan Macan Putih, Agil Munawar harus absen karena akumulasi. Praktis, Divaldo harus memutar otak untuk menyiapkan peggantinya.

Baca juga: Tiket Laga Kandang Persik Kediri Kini Dijual di Sejumlah Coffee Shop, Ini Daftarnya

Sementara itu untuk menghadapi Borneo FC, Divaldo mengaku sudah mengantongi kekuatan tim berjuluk Pesut Etam. Beberapa pemain seperti Pato dan Stefano Lilipaly menjadi kewaspadaan tersendiri.

\

Pelatih asal Portugal itu bahkan sudah menyiapkan strategi khusus untuk meredam agresifitas asuhan Andre Gaspar.

“Kita siapkan transisi bertahan dan menyerang sesuai kekuatan Borneo FC, bagaimana transisi bertahan dan menyerang mereka,” jelasnya.

Baca juga: Persik Kediri Waspadai Serangan Balik PSM Makassar, Marcelo Siapkan Jurus Jitu

Di laga nanti, Persik Kediri mengincar poin maksimal demi membalas dendam setelah dipermalukan 1-2, di Stadion Brawijaya Kediri, 12 Agustus tahun lalu.

“Kita berangkat minimal mendapat satu poin, tapi harapan kita kalau tiga poin menjadi hal yang istimewa,” tandasnya.

Hari ini, Persik Kediri bertolak ke Samarinda. Laga kontra Borneo FC itu akan dilangsungkan di Stadion Segiri Samarinda, Senin sore.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Kediri

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler