Wagub Jatim Emil Dardak Positif Covid-19, Kini Isolasi Mandiri

Rabu, 05 Apr 2023 20:00 WIB
Reporter :
Ni'am Kurniawan
Wagub Jatim, Emil Elestianto Dardak (Foto: Dok. jatimnow.com)

jatimnow.com - Wakil Gubernur (Wagub) Jawa Timur, Emil Elestianto Dardak mengumumkan bahwa dirinya terkonfirmasi positif Covid-19.

Kabar itu disampaikan langsung oleh Emil melalui akun Instagram pribadinya @emildardak, Rabu (5/4/2023).

Saat ini, Emil mengaku tidak bisa ikut berpuasa dan tidak dapat menikmati buka bersama keluarganya, karena sedang isolasi mandiri.

Baca juga: Khofifah-Emil Tak Jadi Purna Tugas 31 Desember 2023

"Tidak bisa buka puasa bareng keluarga karena sedang isolasi mandiri," tulisnya.

"Bahkan harus absen puasa dulu karena harus mengonsumsi obat rutin dalam keadaan sakit karena COVID-19," sambung Emil.

Suami Arumi Bachsin itu mengaku bahwa dirinya pertama kali positif Covid-19. Dia mengetahui dirinya terjangkit, setelah merasakan gejala ketika sahur.

Baca juga: Omah Guyub Hadir di Surabaya, Siap jadi Wadah Millenial Memecah Batas!

Postingan Wagub Jatim, Emil Elestianto Dardak di akun Instagram pribadinya

\

"Gejalanya saat sahur, tenggorokan sakit dan demam serta meriang dan nyeri otot, ditambah batuk-batuk berdahak," ungkap dia.

Kendati positif Covid-19, mantan Bupati Trenggalek itu tetap berusaha menjalankan tugasnya sebagai Wagub Jatim.

Baca juga: Wagub Jatim Serahkan Bantuan Kursi Roda pada Lansia di Pasuruan

"Pekerjaan tetap dicicil sedikit-sedikit melalui Zoom walaupun masih belum fit betul," ungkap Emil.

Emil mengajak masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan, rajin mencuci tangan dan pola hidup higienis. Dia mengimbau agar warga tetap memakai masker, sekalipun sudah tidak wajib.

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler