Dikejar Polisi dan Warga, Duo Jambret Nyungsep di Jalan

Selasa, 21 Agu 2018 22:08 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Sepeda motor Honda Vario yang digunakan pelaku saat beraksi/Foto: Irul Hamdani

jatimnow.com - Polisi dibantu warga terlibat pengejaran terhadap dua jambret yang beraksi di Desa Rowosari, Kecamatan Sumberjambe, Jember,  Selasa (21/8/2018).

Setelah beberapa lama melakukan pengejaran, akhirnya polisi berhasil menangkap satu dari dua orang jambret tersebut. Dia adalah Roni Siswanto (27) asal Desa Ajung, Kecamatan Kalisat.

"Sedangkan pelaku satunya, atas nama Taufik umur 30 tahun alamat Desa/Kecamatan Kalisat berhasil melarikan diri. Kita tetapkan DPO," jelas Kapolsek Sumberjambe, AKP Mulyono.

Baca juga: 2 Jambret yang Tewaskan Mahasiswi UINSA Surabaya Diringkus

Duo jambret itu semula menggasak kalung yang dipakai Suryami (54) warga Dusun Barat Sawah, Desa Rowosari, Kecamatan Sumberjambe. Modusnya, kedua pelaku berpura-pura membeli es di warung korban.

"Aksi itu sudah direncanakan. Saat korban lengah, pelaku Taufik langsung merampas kalung yang dipakai korban. Pelaku yang lain jadi joki," ungkapnya.

Rupanya saat dirampas kalungnya, korban mencoba melakukan perlawanan sambil berteriak-teriak minta tolong. Warga yang mengetahui kejadian itu langsung mengejar pelaku dan ada yang menghubungi polisi.

Baca juga: Wanita Bangkalan Dijambret di Jembatan Suramadu, Tas Berisi Uang Rp7 Juta Raib

"Kami lakukan pengejaran dan akhirnya pelaku berhasil kita tangkap di Desa Sumberanget, Kecamatan Ledokombo," tambahnya.

\

Pelaku berhasil ditangkap setelah gugup melihat polisi dan warga yang terus membuntuti untuk menangkapnya. Hingga akhirnya, kedua pelaku yang berboncengan sepeda motor Honda Vario DK 4299 WQ itu, terjungkal ke aspal.

"Dari pelaku kita sita barang bukti liontin emas 2,70 gram, sepeda motor Honda Vario yang digunakan pelaku dan sebuah HP merk Nokia," pungkasnya.

Baca juga: Viral, Bocah Bersepeda jadi Korban Jambret Kalung di Gedangan Sidoarjo

 

Reporter: Irul Hamdani

Editor: Arif Ardianto

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Banyuwangi

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler