jatimnow.com - Viral sebuah video menunjukkan mobil berwarna hitam kabur usai tabrak lari di Kediri. Peristiwa itu dikabarkan terjadi di Jalan Raya Pagu - Plemahan, Kabupaten Kediri.
Dalam video yang diunggah oleh akun Facebook @infokediriraya itu memperlihatkan adanya sebuah mobil yang kabur usai melakukan tabrak lari terhadap pengendara sepeda motor.
Sesuai keterangan dalam video tersebut, peristiwa terjadi di Jalan Raya Desa Sambirobyong, Kayen Kidul, Kabupaten Kediri, pada Rabu (29/11/2023) siang kemarin.
Baca juga: Pemotor Arogan Penantang Duel Perwira Polisi di Kediri Dievakuasi Satpol PP, Ternyata…
Awalnya, pengendara sepeda motor melaju dari arah utara ke selatan. Kemudian dari arah berlawanan, ada sebuah mobil minibus yang berjalan terlalu ke kanan.
Karena jarak terlalu dekat, akhirnya terjadi kecelakaan lalu lintas antara kedua kendaraan itu. Akibatnya pengendara motor mengalami luka-luka dan langsung dibawa ke rumah sakit.
Sedangkan mobil saat ini belum diketahui keberadaanya. Mobil langsung melaju kencang. Ada pemotor yang sempat mencoba menghadang namun pelaku tetap melaju kencang ugal-ugalan.
Netizen pun ikut geram dengan ulah pengemudi mobil. Mereka berharap polisi bisa mengejar dan menangkapnya.
Baca juga: Pemotor Arogan Tantang Duel Perwira Polisi di Kediri, Ngaku Anak Letkol
"Cari sampai dapat. Polisi polisi ayo kerja bareng, " tulis @Dewi Yulianti.
"Nek kecekel ndang di remok wonge sak mobil e, " seru @pis Cees.
Warganet menyebut lokasi tabrak lari itu ada di belokan Desa Padangan, Kecamatan Kayen Kidul, Kabupaten Kediri.
Baca juga: Viral Peternak Sapi Perah Buang Susu, Pakar UM Surabaya: Kelemahan Sistemik
"Ketok e Nang tikungan tangkilan padangan arah bogo.., " tulis @Dwi Wahyudi.
Bahkan ada yang menuding apabila pengemudi motor tersebut mencari Surat Izin Mengemudi (SIM) dengan bantuan calo.
"SIM e nembak kui wkkwwk mosok duwe sim ra duwe utek, " tulis @Doni Irawan.