jatimnow.com - Wakil Ketua MPR RI, Muhaimin Iskandar memberikan tanggapan terkait kasus 41 anggota DPRD kota Malang yang diciduk KPK akibat menerima suap dari Wali Kota Malang nonaktif, Moch Anton.
Cak Imin, sapaan akrabnya, mengatakan bahwa fenomena ini merupakan pelajaran penting untuk membenahi sistem kinerja DPR.
"Sehingga tidak memberi ruang kepada proses terjadinya diluar apa yang menjadi hak dan kewenangan DPRD," ujarnya saat ditemui di kantor PWNU Jatim, Senin (4/9/2018).
Ia juga menuturkan bahwa proses lobby-lobby politik tidak harus menggunakan uang. Melainkan, lanjutnya, mereka dapat menggunakan semangat mencari solusi untuk melakukan proses negosiasi politik.
"Tapi memang kalau DPRD ini punya kinerja yang harus diatasi melalui APBN kenapa tidak lewat jalur resmi," tuturnya.
Ia melanjutkan, kasus-kasus korupsi para anggota DPRD sungguh memprihatinkan. Karena mereka melakukan sesuatu di luar tugas pokok dan fungsi yang melanggar hukum.
"Kalau memang kinerja DPRD membutuhkan tambahan dalam artian penganggaran untuk konstituen, lebih baik diberikan ruang anggaran yang memadai untuk penyerapan aspirasi. Toh uang segitu untuk penyerahan aspirask tidak efektif. Kan itu proses kinerja dewan yang membutuhkan tambahan atau apa itu," terangnya.
Ia menambahkan, kasus tersebut terjadi karena sistem dalam pengambilan proses keputusan di DPRD.
"Pengambilan proses keputusan di DPR tidak boleh dikaitkan dengan reward yang ada," tegasnya.
Reporter: Arry Saputra
Editor: Arif Ardianto
41 Anggota DPRD Malang Terjerat Suap, Cak Imin: Itu Kesalahan Sistem
Selasa, 04 Sep 2018 11:25 WIB
Reporter :
Arry Saputra
Arry Saputra
Berita Malang
Arema FC Siap Lanjutkan Tren Positif Hadapi Madura United
Ngalup Collaborative Network X Bangun Bangsa Ajari Disabilitas di Malang Bikin Logo
Teater Api Indonesia Raih Anugerah Sabda Budaya 2024, Kurator: Inspiratif!
Cagub Jatim Risma Optimistis Jeruk Malang Bisa Go Internasional
Pj Gubernur Adhy Minta Linmas jadi Garda Depan Jaga Kondusifitas Pilkada 2024
Berita Terbaru
Persatuan Pemuda Peduli Pasuruan Gelar Deklarasi Pemenangan Paslon Mudah
Viral Video Berkas C Plano Spesimen Dibakar, KPU Bangkalan Panggil Pelaku
Bank Jatim Salurkan CSR Perbaikan Gor Sultan Abdul Kadirun Bangkalan
Relawan Cantiq Konvoi di Surabaya, Kampanyekan Luluk-Lukman di Pilgub Jatim 2024
Persebaya Tekuk Persija, Ini Rahasianya
Tretan JatimNow
Mengenal Alfredo Nararya, Pemain Persebaya U-16 yang Jago Sains
Sosok Wamensesneg Bambang Eko di Mata Tetangga Jember, Pintar Sejak SD
Profil Arifatul Choiri Fauzi, Menteri PPPA asal Madura: Kader Muslimat NU
Sosok Kakang Fiki Andriansah Duta Wisata Jatim 2024 dari Ponorogo
Terpopuler
#1
Persatuan Pemuda Peduli Pasuruan Gelar Deklarasi Pemenangan Paslon Mudah
#2
Laskar Kamil, Bantahan Ketua KPU Sidoarjo, Dana BOS SMK 2 PGRI Ponorogo
#3
Ibu asal Jember Melahirkan di Area Perkebunan, Tak Kuat Menuju Rumah Bidan
#4
Malam Ini Debat Publik Terakhir Pilkada Tulungagung
#5