jatimnow.com - Kekalahan dialami Perseta 1970 Tulungagung di laga pembuka babak 8 besar kompetisi Liga 3 Jawa Timur. Mereka ditekuk tim tuan rumah Persekabpas Pasuruan dengan skor telak 4-0.
Raihan minor ini membuat peluang lolos ke babak selanjutnya semakin berat. Perseta 1970 Tulungagung harus meraih kemenangan di 2 laga tersisa.
Pelatih Perseta 1970 Tulungagung, Medy Redondo mengakui, permainan tim lawan sangat bagus. Selain itu, Persekabpas Pasuruan juga merupakan tim tuan rumah. Dukungan suporter tian rumah sangat berpengaruh dalam pertandingan kemarin.
Baca juga: Perseta 1970 Tulungagung Keok Lagi tapi Masih Bisa Lolos Babak Nasional
"Lawan bermain bagus, selain tuan rumah suporter juga memenuhi stadion, tekanan pertandingan kemarin sangat berat," ujarnya, Senin (29/01/2024).
Anak asuh Medy sendiri bukannya tanpa perlawanan. Mereka sempat mencetak gol di awal pertandingan. Namun gol tersebut dianulir oleh wasit. Pertandingan semakin berat karena kondisi rumput yang licin. Meski mengalami kekalahan, Medy tetap mengapresiasi semangat pemainnya.
Baca juga: Perseta 1970 Tulungagung Ditaklukan Pasuruan United 2-3, Pelatih Merasa Dikerjai
"Perjuangan mereka luar biasa dalam pertandingan kemarin," tuturnya.
Selanjutnya, mereka akan menghadapi Pasuruan United di Stadion Untung Suropati Pasuruanm besok siang. Pertandingan ini menjadi penentu bagi Perseta 1970 Tulungagung. Jika mereka kembali mengalami kekalahan, peluang lolos ke babak Liga 3 Nasional semakin menipis.
Baca juga: Perseta 1970 Tulungagung Usung Misi Lolos ke Liga 3 Nasional
"Pemain harus segera bangkit untuk pertandingan besok," pungkasnya.