NasDem Berpeluang Besar Raih Kursi DPR RI dari Dapil Jatim 1

Selasa, 20 Feb 2024 14:31 WIB
Reporter :
Yanuar Dedy
Logo NasDem. (Foto: wikipedia.org for jatimnow.com)

jatimnow.com - Partai Nasional Demokrat (NasDem) berpeluang besar untuk meraih satu kursi DPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Timur 1 meliputi Surabaya dan Sidoarjo.

Berdasarkan perhitungan sementara melalui sistem Sirekap, per Selasa (20/2/2024), pukul 11.00 WIB dari 57 persen suara masuk, NasDem memperoleh 67.436 suara. Mereka berpotensi besar meraih kursi ke-6.

Secara perolehan, sementara NasDem berada di urutan ke-6. Di bawah Gerindra dengan 192.524 suara, PDI P 134.817 suara, PKB 113.547 suara, PAN 92.010 suara dan Golkar 80.206 suara. Gerindra dan PDI P berpotensi meraih dua kursi.

Baca juga: Kunci Sukses Istri Bupati Trenggalek Novita Hardini Lolos ke DPR RI

Sementara di bawah NasDem, ada PKS dengan 55.384 suara dan Demokrat dengan 40.693 suara yang masing-masing juga berpotensi meraih satu kursi.

Baca juga: PKS Punya 1 Perahu Utuh di DPRD Jatim, Siap Antarkan Kader jadi Kepala Daerah

Peluang ini tentu menjadi angin segar bagi NasDem mengingat di periode 2019-2024, tak ada nama Caleg mereka di antara kebutuhan 10 kursi tersebut.

\

Sejauh ini, nama Lita Machfud Arifin masih memimpin perolehan sementara di Partai NasDem dengan angka mencapai 28.000 lebih. Dia mengungguli Ipong Muchlissoni yang meraih suara sekitar 23.000.

Baca juga: Kunci Kemenangan dan Prioritas Lita Machfud Usai Terpilih jadi Anggota DPR RI

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler