Rumah Reyot Nenek Kasiyem Roboh Disapu Angin

Kamis, 13 Sep 2018 09:08 WIB
Reporter :
Erwin Yohanes, Mita Kusuma
Rumah nenek Kasiyem yang roboh karena tertiup angin kencang, Kamis (13/9/2018)

jatimnow.com - Rumah reyot milik Nenek Kasiyem (54) warga Desa Watubonang, Kecamatan Badegan rata dengan tanah setelah tersapu angin kencang, Kamis (13/9/2018) dini hari.

Korban pun terlihat pasrah melihat harta satu-satunya rata dengan tanah. Beruntung Nenek Kasiyem, tidak menjadi korban.

Informasi yang didapat jatimnow.com menyebutkan, angin kencang memang menerjang lokasi mulai Rabu (12/9/2018) malam sampai Kamis (13/9/2018) dini hari. Saat angin kencang, Nenek Kasiyem tidak berani masuk ke dalam rumah.

Baca juga: Ponorogo Diguyur Hujan Tiada Henti, Pohon Tumbang hingga Longsor

"Jadi memang Nenek Kasiyem sudah ada firasat rumahnya akan ambruk. Apalagi angin sangat kencang tadi malam. Ditambah rumahnya juga lapuk," terang Kapolsek Badegan, AKP Suwoyo

Baca juga: Dilanda Angin Kencang, BPBD Kota Malang Imbau Warga Waspada

Firasat tersebut, lanjut ia, menjadi kenyataan. Saat Nenek Kasiyem di luar, rumahnya yang berukuran 6 x 10 m memakai kayu lokal dan berdinding bambu (gedek) tersebut ambruk. "Kerugian ditaksir mencapai Rp 20.000.000," tambahnya.

\

Kini, harta yang tersisa dari Nenek Kasiyem tinggal pakaian yang berada di tubuhnya. Untuk sementara, korban tinggal di rumah tetangganya.

Baca juga: Gelombang Tinggi Terjang Pesisir Selatan Trenggalek, Banjir Rob Rendam Pertokoan

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Ponorogo

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler