Saluran Air Macet Tersumbat Ular Sanca 4 Meter, Warga Jember Waspada!

Senin, 10 Jun 2024 16:25 WIB
Reporter :
Sugianto
Ular Sanca dikeluarkan dari pipa pembuangan air. (Foto: tangkapan layar video amatir)

jatimnow.com - Saluran air kamar mandi milik Ribut Supriadi Desa Patemon, Kecamatan Pakusari, Kabupaten Jember, macet. Setelah dicek ternyata tersumbat Ular Sanca dengan panjang 4 meteran.

Ribut awalnya kaget, ketika sedang mencuci tiba-tiba saluran air di rumahnya macet alias buntu. Setelah dicek betapa kagetnya ketika melihat penyebab macetnya saluran pembuangan air.

"Saluran pembuangan air cucian itu buntu, setelah dicek ternyata ada badan ular," katanya, Senin (10/6/2024).

Baca juga: Geger Ular Piton Satroni Asrama Haji Sukolilo Surabaya

Ribut sempat berupaya mengeluarkan Ular Sanca Kembang itu, akan tetapi tidak bisa.
Ular berada di dalam sebuah paralon dengan ukuran cukup besar. Tak lama kemudian, Ribut menghubungi Damkar Jember.

Petugas Damkar bersama Ribut memegang Ular Sanca panjang 4 meteran. (Foto: Damkar Jember)

Baca juga: Heboh Sanca Kembang 3 Meter Melilit Tower Wifi, Internet Sekampung Terganggu

"Agak sulit waktu itu, karena ular itu posisinya di dalam pipa ukuran 4 dim. Kemudian dibongkar sama petugas dan baru setelah itu, ular dapat dikeluarkan," ujarnya.

\

Setelah dikeluarkan, ia merasa kaget melihat ukuran Ular Sanca yang berukuran panjang 4 meter, dengan diameter 10 centimeter.

Petugas Damkar Regu B Mako Jember, Crisdian mengatakan, munculnya ular di dalam saluran pembuangan itu, disinyalir lantaran reptil melata tersebut sedang memburu hewan lain.

Baca juga: Warga Kota Probolinggo Amankan Ular Sanca Kembang Sepanjang 4 Meter dari Sungai

"Biasanya sedang berburu tikus dan ayam, mungkin tersangkut di pipa itu, karena sedang memburu tikus. Sepertinya belum makan apapun," jelasnya.

Damkar Jember lalu mengamankan ular tersebut, sambil berkoordinasi dengan BKSDA Jember.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Jember

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler