Pria Tulungagung Mabuk Miras Oplosan Tewas Nyungsep di Parit

Minggu, 22 Sep 2024 08:51 WIB
Reporter :
Bramanta Pamungkas
Polisi saat melakukan olah TKP. (Foto: Polres Tulungagung)

jatimnow.com - Totok Sulistyo (40) warga Desa Loderesan, Kecamatan Kedungwaru, Kabupaten Tulungagung ditemukan tewas di dalam parit sawah. Diduga korban sebelumnya mabuk minum miras (miras) oplosan.

Korban ditemukan tergeletak di sebuah parit yang berada di ladang cabe Desa Kedungwaru. Jenazah korban dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Kasi Humas Polres Tulungagung, Ipda Nanang Murdianto mengatakan jenazah korban ditemukan kemarin siang. Dari hasil pemeriksaan sejumlah saksi, mereka melihat korban tertimpa sepeda motor sejak pagi hari.

Baca juga: Pria di Malang Ditemukan Tergeletak dengan Kepala Bersimbah Darah

Saksi lalu memindahkan sepeda motor tersebut dan melihat tangan korban masih bergerak-gerak. Saksi menduga korban dalam kondisi mabuk sehingga ditinggalkan.

"Saksi curiga karena hingga siang hari korban masih berada di lokasi tersebut, akhirnya didatangi lagi ternyata sudah meninggal," ujarnya, Minggu (22/9/2024).

Polisi yang mendatangi lokasi langsung melakukan olah TKP. Mereka juga meminta keterangan sejumlah rekan korban. Diketahui sehari sebelumnya korban mengkonsumsi minuman keras oplosan dari campuran alkohol medis dengan air mineral.

Baca juga: Gengster Gukgukguk yang Diamankan Polisi di Kediri Akui Pernah Bacok Warga Sukorame

Korban juga dikenal sering mabuk-mabukan di wilayah Kelurahan Kenayan. Aksi korban tersebut pernah memicu emosi warga dan mengusirnya saat mabuk.

\

"Korban dikenal sering minum minuman keras campuran alkohol medis dengan air mineral," tuturnya.

Dari hasil visum tidak ditemukan adanya tanda bekas kekerasan pada tubuh korban. Pihak keluarga juga sudah menerima kejadian ini sebagai musibah.
Mereka telah mengetahui bahwa korban sering mabuk-mabukan. Jenazah korban kemudian diserahkan ke pihak keluarga untuk dilakukan pemakaman.

Baca juga: Geber-geber Motor Bawa Celurit, 4 Gangster Gukgukguk di Kediri Diamankan Polisi

"Pihak keluarga telah menerima kejadian ini sebagai musibah," pungkasnya.

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Tulungagung

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler