jatimnow.com - Sebuah kecelakaan terjadi di depan kompleks perumahan Riverside, Kaeanglo, Kota Malang, pada Senin (15/10 /2018). Kecelakaan tersebut melibatkan dua truk tangki pembawa gula tetes dan truk boks.
Jamal, seorang saksi mata menyebutkan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 11.00 Wib. Kejadian bermula saat truk boks dengan Nopol L 1997 UD yang melaju dari arah utara menuju selatan akan berputar balik.
Di saat bersamaan dari arah selatan ke utara melaju truk gandeng tangki yang memuat gula tetes dengan Nopol B 992I KZ melaju dengan kecepatan tinggi.
Diduga karena jarak yang dekat membuat truk tangki yang bermuatan gula tetes tersebut langsung menghantam bagian samping kiri truk boks yang tengah berputar balik.
"Sebenarnya satpam Riverside tadi sudah menyetop kendaraan dari selatan. Tapi truk tangki itu tetap masuk dan akhirnya menabrak sisi kiri truk boks," ungkap Jamal, saksi mata yang juga warga sekitar TKP.
Akibat kecelakaan ini seorang supir box mengalami luka, sementara kernet truk tangki yang terjepit kabin truk berhasil dievakuasi dalam keadaan kritis.
Hingga pukul 12.30 Wib proses evakuasi terhadap dua truk yang terlibat kecelakaan masih berlangsung.
Tabrakan Dua Truk di Malang, Satu Kernet Kritis Terjepit Kabin
Senin, 15 Okt 2018 13:28 WIB
Reporter :
Avirista Midaada
Avirista Midaada
Berita Malang
Tragis! 2 Wisatawan Surabaya Ditemukan Meninggal di Pantai Modangan Malang
Solidaritas SRITI, Donasi Duka Eratkan Alumni Yon Arhanud 8 di Malang
Polres Malang Ungkap Pencurian Mobil HR-V, Barang Bukti Ditemukan di Madura
RLD Goes to Malang, Ajak UMKM Membangun Jejak Digital
Miliki Rekor Bagus di Solo tapi Arema FC Masih Belum Ideal, Harus Tetap Waspada
Berita Terbaru
Atap Stadion Gelora Penataran Blitar Terhempas Bencana Angin Kencang
Tim DVI Polda Jatim Berhasil Identifikasi 58 Korban Robohnya Ponpes Al Khoziny
Festival Santri 2025 di Jember, Syiar Islam dan Penguatan Karakter
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini: Cerah
Parkir di Jalan Tunjungan Mudah, Ada Layanan Valet
Tretan JatimNow