Waringin Hospitality Gotong Royong Bersihkan Pantai Kenjeran Surabaya

Sabtu, 08 Nov 2025 21:20 WIB
Reporter :
Ali Masduki
Ratusan peserta dari berbagai kalangan, mulai dari siswa sekolah hingga relawan, bergotong royong membersihkan sampah di sepanjang garis pantai. (Foto: Waringin Hospitality for JatimNow.com)

jatimnow.com - Suasana Pantai Kenjeran Surabaya pagi ini dipenuhi semangat kebersamaan dalam aksi bersih pantai yang diinisiasi oleh Waringin Hospitality Hotel Group bersama Tunas Hijau. Ratusan peserta dari berbagai kalangan, mulai dari siswa sekolah hingga relawan, bergotong royong membersihkan sampah di sepanjang garis pantai.

Kegiatan ini bukan hanya sekadar bersih-bersih, tetapi juga wujud nyata kepedulian terhadap lingkungan dan masyarakat pesisir. Waringin Hospitality juga membagikan paket sembako kepada para nelayan sekitar Pantai Kenjeran sebagai bentuk apresiasi dan dukungan.

"Kami percaya, menjaga lingkungan tidak bisa dilakukan sendirian. Butuh sinergi antara perusahaan, komunitas, dan masyarakat lokal. Hari ini kami ingin hadir bukan hanya membawa semangat kebersihan, tapi juga harapan bagi para nelayan yang menjadi garda terdepan penjaga ekosistem laut," ujar Haidar Anash Rullah, perwakilan Waringin Hospitality Hotel Group, Sabtu (08/11/2025)

Baca juga: FOTO: Aksi Nelayan Tolak Proyek Surabaya Waterfront Land

Bersama Tunas Hijau, kegiatan ini juga menghadirkan sesi edukatif yang menyenangkan bagi anak-anak sekolah. Mereka belajar tentang pentingnya menjaga pantai dari sampah plastik dan dampaknya terhadap biota laut.

Baca juga: Mayat Bayi Ditemukan di Tepi Pantai Kenjeran Surabaya

Hubbi, seorang nelayan yang sudah 20 tahun mencari nafkah di Pantai Kenjeran, menyambut baik kegiatan ini. "Kami sangat senang atas kepeduliannya. Kondisi Pantai Kenjeran sendiri sekarang sudah jauh lebih baik kebersihannya. Kami berharap pantai ini tetap bersih, supaya laut juga tetap memberi rezeki bagi kami," tuturnya.

\

Melalui kegiatan ini, Waringin Hospitality ingin berkontribusi secara aktif pada pelestarian lingkungan dan kesejahteraan sosial. Dengan semangat kolaborasi, edukasi, dan kepedulian, kegiatan ini menjadi pengingat bahwa mencintai bumi bisa dimulai dari langkah sederhana.

Baca juga: Gaet Suara Nelayan, PKS Gelar Festival Laut di Surabaya

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler