Roy Jeconiah feat SabtuPahing Ramaikan Rock Day Festival 2025 di Kediri

Minggu, 09 Nov 2025 11:10 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Roy Jeconiah bersama Wali Kota Kediri Vinanda Prameswati dan Anggota DPRD Kota Kediri Katino. (Foto: Pemkot Kediri/jatimnow.com)

jatimnow.com - Sabtu (8/11/2025) malam, Kota Kediri terasa begitu hidup dan berenergi. Getaran musik, sorotan lampu, serta semangat generasi muda berpadu di panggung Rock Day Festival 2025 yang digelar di Lapangan Pagora Utara. Penampilan Roy Jeconiah featuring SabtuPahing menambah semarak malam itu.

Di tengah euforia ribuan penonton, Wali Kota Kediri, Vinanda Prameswati, tampil di atas panggung utama menyapa para penikmat musik dengan penuh semangat.

“Musik ini menyatukan seluruh kalangan—lintas usia, lintas budaya, bahkan lintas zaman. Begitu juga dengan genre-nya yang beragam, salah satunya rock yang punya tempat istimewa di hati banyak orang. Dari musik rock, kita bisa belajar keberanian untuk mengekspresikan diri, berkreativitas, dan melawan keterbatasan,” ujar Mbak Wali.

Baca juga: 7 Artis Dunia Bakal Gelar Konser di Indonesia Tahun Ini, Ada Ed Sheeran dan IU

Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta yang tampil penuh energi dan kreativitas.

“Saya lihat sudah ada 22 peserta yang tampil, semuanya luar biasa dan penuh inovasi. Saya berharap event ini bisa menjadi wadah bagi anak muda untuk terus berkarya, berekspresi, dan berinovasi hingga mampu berprestasi di dunia musik, baik di tingkat nasional maupun internasional,” ungkapnya.

Baca juga: Mel Shandy Tampil di RIG, Obati Kangen Pecinta Rock Gresik

Di akhir sambutan, Wali Kota termuda di Indonesia ini menegaskan bahwa Kota Kediri tidak hanya berkembang dalam aspek pembangunan fisik dan ekonomi, tetapi juga dalam bidang seni, budaya, dan kebebasan berekspresi. Melalui Rock Day Festival, Pemerintah Kota Kediri memberikan ruang bagi generasi muda untuk menyalurkan potensi terbaiknya. Harapannya, kegiatan ini dapat terus diselenggarakan setiap tahun sebagai wadah kreativitas dan inovasi anak muda.

\

Rock Day Festival 2025 menjadi salah satu agenda istimewa dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, sekaligus ajang bagi musisi muda untuk menunjukkan karya terbaik mereka. Tahun ini, acara tersebut semakin meriah dengan penampilan Roy Jeconiah featuring SabtuPahing sebagai bintang tamu utama.

Kehadiran vokalis grup band Jecovox ini mampu mengobati rasa rindu para pecinta musik rock di Kediri.

Baca juga: 5 Lagu Natal Bergenre Rock Bikin Perayaanmu Makin Asyik

Suara khas Roy Jeconiah mampu membius ribuan penonton yang hadir. Ada sekitar 10 lagu yang dinyanyikan, sebagian besar lagu yang ia ciptakan bersama grup bandnya dulu Boomerang.

Beberapa lagu Hits Boomerang yang dinyanyikanya antara lain Kisah, Bawalah Aku, Kembali, Tragedi, Seumur Hidupku, Berita Cuaca (cover), Adam Hawa (cover) dan Pelangi.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Kediri

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler