Mengenal Crosser 8 Tahun Asal Lereng Gunung Bromo, Sang Juara Nasional

Kamis, 13 Nov 2025 18:00 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Wali kelas memperlihatkan Fazal saat jadi juara cross. (Foto: Aris/jatimnow.com)

jatimnow.com - Crosser kecil berbakat lahir dari lereng Gunung Bromo Malang. Ahmad Hadziq Fazal Fakhro yang kini masih duduk di bangku kelas 3, Madrasah Ibtidaiyah (MI) Sunan Muria itu mampu menorehkan beberapa prestasi nasional, di antaranya di kelas 50 CC.

Fazal, sapaan akrabnya merupakan anak dari Sudarmaji dan Nurul Idaroh, warga Desa Pandansari, Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang. Ia merupakan satu dari sekian crosser cilik yang digembleng oleh Darul Ulum Agung MotoCross, yang dimiliki pondok pesantren di Kelurahan Bumiayu, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang.

Fazal terakhir kali menjadi juara 1 pada Kejurnas MotoCross seri 7 di Sirkuit Putra Airlangga, Gempol, Pasuruan, pada awal Oktober 2025 lalu. Selain itu ia juga pernah menjadi juara 2 Kejuaraan Nasional (Kejurnas) MX Putaran 3 di Magelang, pada periode Juli 2025, keduanya di kelas 50 CC.

Baca juga: Pertamina Pastikan Stok LPG 3 Kg di Malang Aman Saat Libur Nataru

Wali Kelas Fazal Supriati mengatakan, Fazal memang merupakan anak didiknya yang kini di kelas 3 A MI Sunan Muria. Kesehariannya Fazal layaknya anak-anak sebayanya. Di sekolah dia tergolong anak yang rajin serta penurut.

"Rajin memang anaknya rajin. Kalau nggak ada latihan, ya rajin masuk pokoknya. Tapi kalau pas latihan, itu ya izin, tapi rajin," kata Supriati ditemui di sekolahnya, Kamis (13/11/2025)

Menurutnya, bakat dan minat Fazal ke dunia cross sudah sejak kecil ditelurkan dari lingkungannya. Fazal bahkan sudah menaiki motor trail sejak kelas 1 MI. Saat itu memang awalnya guru-guru sempat terkejut, tapi lama-lama tak mempermasalahkan hal itu karena memang mengarah ke hal positif.

"Sudah main (cross) sejak kelas 1 MI, katanya memang dia suka, apalagi ini kan dia diarahkan orang tuanya hingga berprestasi di tingkat nasional," ucapnya.

Sekolah pun tak mempermasalahkan Fazal harus berkecimpung di dunia cross. Bahkan bocah berusia 8 tahun itu beberapa kali kejuaraan-kejuaraan nasional. Sekolah pun kerap memberikan dispensasi khusus bagi Fazal ketika lomba di luar Malang bahkan hingga beberapa hari.

Baca juga: Cegah Penyakit Kanker dan Jantung, Santri di Malang Buat Es Krim Daun Kelor

"Itu pernah satu minggu (nggak masuk). Tapi anaknya juga sudah dikasih dispensasi. Tapi anaknya bertanggungjawab biasanya kita ingatkan ini kalau ada waktu luang bukunya dibawa nanti belajar sendiri, kita ajarin, supaya nggak ketinggalan pelajaran," jelasnya.

\

Bahkan Fazal beberapa kali berinisiatif ke guru-guru untuk meminta diberikan tugas tambahan atau diajarkan sendiri, ketika ia tak masuk. Fazal memang selama ini dikenal anak rajin dan bertanggungjawab, ia hanya tak masuk sekolah ketika memang ada kegiatan kejuaraan di luar kota.

"Tidak ada perlakuan khusus, anaknya juga walaupun nggak diminta sudah tanggung jawabnya sendiri. Kemarin yang nggak apa, gitu tanya tugasnya apa tanggung jawab dia. Kalau latihannya sore, jadi latihan sore tetap jalan, paginya tetap sekolah," paparnya.

Rajinnya Fazal memang terlihat dari prestasinya di akademik. Meskipun kerap ikut kejuaraan nasional trail di luar daerah, ia tetap bisa mendapatkan peringkat 10 besar dari 26 siswa di kelas 3 A. Fazal bahkan kerap memotivasi teman-temannya untuk bisa menunjukkan kemampuan dan berprestasi di bidang apapun.

Baca juga: Gawat! Uji Air di Malang Temukan 11 dari 12 Sampel Terpapar Mikroplastik

"Anaknya itu percaya diri, kalau di kelas ya masuk 10 besar, meskipun beberapa kali izin ikut kejuaraan. Tapi rajin, tanggungjawab, sama temannya juga akrab, nggak sombong," ungkap Supriati yang sudah 13 tahun lebih jadi guru.

Fazal saat ini tengah mempersiapkan diri untuk ikut kejuaraan nasional seri berikutnya. Supriati pun memberikan pesan kepada Fazal agar terus bersemangat dan menjaga kesehatan.

"Ya saya memberikan motivasi dan dimudahkan segala sesuatunya, sambil meminta doa, kita doakan semoga sukses dan diberi kesehatan," tukasnya.

Reporter: M Aris

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Malang

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler