Jalur Mojosari-Mojokerto Ditutup, Ini Jalan yang Bisa Dilewati

Jumat, 19 Okt 2018 17:20 WIB
Reporter :
Erwin Yohanes, Khilmi Sabikhisma Jane
Suasana sekitar lokasi perbaikan jembatan di Jalan Raya Jabon, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto./ Khilmi Sabikhisma Jane.

jatimnow.com - Pembongkaran jembatan di Jalan Raya Jabon, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto, berdampak penutupan jalan untuk kendaraan atau mobil roda 4 dan selebihnya.

Untuk menghindari kepadatan arus lalulintas di jalur ini, rekayasa pun dilakukan oleh Satlantas Polres Mojokerto sampai proses perbaikan jembatan usai.

"Untuk jalur ini, selama proses pembenahan jembatan hanya bisa dilalui kendaraan roda dua (motor) saja. Baik dari arah Mojosari atau dari Kota Mojokerto, hanya kami prioritaskan kendaraan roda dua saja," tutur Kasatlantas Polres Mojokerto AKP Bobby M Zulfikar.

Baca juga: Polresta Malang Kota Kini Punya Pusat Edukasi Keselamatan Berlalulintas

Bobby menambahkan, untuk mobil pribadi yang akan melintas di jalur ini dialihkan melalui Simpang Empat Sekar Putih dan keluar di Simpang Tiga Bangsal. Ini berlaku untuk kendaraan dari arah Kota Mojokerto menuju Mojosari.

"Untuk kendaraan yang dari arah Mojosari menuju Kota Mojokerto bisa lewat Simpang Tiga Pacing belok kiri ke arah Dlanggu, nanti bisa tembus di Brangkal, By Pass Mojokerto," imbuhnya.

Baca juga: Satlantas Polresta Malang Kota Pasang 3 Kamera E-TLE Tambahan, Ini Lokasinya

Sementara itu, kendaraan roda enam lebih seperti kontainer, dialihkan melalui jalur Krian. "Kendaraan besar jadi tidak sampai masuk ke Mojokerto. Kendaraan dari arah Surabaya mau ke Jombang langsung lewat Krian, Sidoarjo lewat jalur By Pass," tukasnya.

\

Bobby berharap, proyek pembenahan jembatan yang merupakan proyek nasional ini bisa rampung pada target yang telah ditetapkan. Hal ini mengingat dekatnya masa perbaikan jembatan dengan masa libur Natal dan Tahun Baru.

Baca juga: Pj Wali Kota Malang Minta Forum Lalin dan Tata Ruang Bersinergi Atasi Kemacetan

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Mojokerto

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler