Seorang Pria Ditemukan Tewas di Sungai Irigasi Persawahan Kediri

Rabu, 07 Jan 2026 18:15 WIB
Reporter :
jatimnow.com
Olah TKP dari pihak kepolisian. (Foto: Polsek Wates/jatimnow.com)

jatimnow.com - Warga Dusun Semanding, Desa Tawang, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri, dikagetkan dengan penemuan jasad seorang pria lanjut usia di aliran sungai irigasi persawahan, Rabu (7/1/2026) pagi.

Korban diketahui bernama Tukiman (87), warga Dusun Pandantoyo, Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri. Jasadnya pertama kali ditemukan sekitar pukul 08.30 WIB oleh seorang warga bernama Alam Bahari (56), yang sedang membersihkan area sawah.

Kapolsek Wates, AKP Agus Sudarjanto, mengatakan bahwa setelah menerima laporan dari perangkat desa, petugas kepolisian langsung mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan pengecekan dan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Baca juga: Pria Lamongan Ditemukan Meninggal di Sebelah Rel, Polisi Lakukan Penyelidikan

“Dari hasil pemeriksaan awal bersama tenaga medis Puskesmas Wates, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan atau penganiayaan pada tubuh korban,” jelas AKP Agus.

Baca juga: Polres Gresik Ringkus Pelaku Pembunuh Mayat dalam Kardus, Ini Motifnya

Hasil pemeriksaan medis menyebutkan bahwa korban diperkirakan telah meninggal dunia lebih dari dua hari sebelum ditemukan. Dari keterangan pihak keluarga, korban diketahui meninggalkan rumah sejak Sabtu (3/1/2026) dan sempat dilakukan pencarian.

\

“Korban memiliki riwayat pikun atau demensia dan sering keluar rumah tanpa kembali,” tambahnya.

Baca juga: Jenazah Perempuan Kenakan Baju Tidur Mengapung di Sungai Brantas Tulungagung

Di lokasi kejadian, petugas menemukan barang bukti berupa satu celana pendek berwarna biru yang dikenakan korban. Setelah proses identifikasi selesai dan pihak keluarga memastikan identitas korban, jenazah selanjutnya diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan.

Pihak kepolisian mengimbau masyarakat agar lebih waspada dan meningkatkan pengawasan terhadap anggota keluarga lanjut usia, khususnya yang memiliki riwayat gangguan ingatan, guna menghindari kejadian serupa.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Kediri

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler