jatimnow.com - Meminimalisir angka kecelakaan kereta api terutama di perlintasan sebidang tanpa palang pintu resmi, Daop 7 PT KAI berencana menutup perlintasan sebidang tempat terjadinya kecelakaan KA Sancaka dan truk di km 215+8 Stasiun Kedungbanteng-Walikukun, Ngawi, beberapa waktu lalu.
"Segera kami tutup. Biar tidak ada kejadian kedua kalinya," kata Kepala Daop VII Madiun, PT KAI, Heri Siswanto kepada jatimnow.com, Sabtu (17/11/2018).
Heri menjelaskan, PT KAI berencana menutup permanen perlintasan sebidang tersebut pada akhir tahun 2018.
"Kami tutup akhir tahun," terangnya.
Alasan tidak ditutupnya perlintasan pascakecelakaan pada 6 April 2018 lalu, dikarenakan PT KAI masih membutuhkan jalur tersebut untuk proyek pembangunan double track.
"Masih ada pekerjaan jalur ganda di lokasi. Sehingga belum kami tutup secara permanen," ujarnya.
Namun, lanjutnya, walaupun belum ditutup, perlintasan tersebut sudah dijaga oleh petugas satuan kerja. Sehingga aman dan memperkecil kejadian yang tidak diharapkan.
Seperti diketahui kecelakaan KA Sancaka di Ngawi pada 6 April 2018 lalu mengakibatkan gerbong kereta terlempar keluar rel dan lokomotif terguling. Masinis tewas.
Perlintasan Lokasi Tabrakan KA Sancaka Vs Truk di Ngawi Bakal Ditutup
Sabtu, 17 Nov 2018 14:16 WIB
Reporter :
Mita Kusuma
Mita Kusuma
Berita Madiun
Daop 7 Tutup Perlintasan Liar di Nganjuk Seiring Naiknya Frekuensi Perjalanan KA
Penumpang Kereta Api di Daop 7 Madiun Tumbuh 9 Persen Selama 2025
KAI Daop 7 Madiun Siagakan Pos Kesehatan 24 Jam di Berbagai Stasiun
Libur Akhir Tahun Makin Hemat, Daop 7 Beri Diskon Kelas Eksekutif hingga Rp390 Ribuan
KAI Daop 7 Madiun Gelar Fashion Batik dan Bazar di Stasiun Madiun
Berita Terbaru
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini: Cerah Berawan
Harga Emas Selasa 13 Januari 2026 dan Catatan untuk Investor
Tiket Jember–Jakarta Turun, DPRD Jember Dorong Perbaikan Fasilitas Bandara
Badan Kehormatan DPRD Jember Klarifikasi Laporan Pengacara Perumahan
Daop 7 Tutup Perlintasan Liar di Nganjuk Seiring Naiknya Frekuensi Perjalanan KA
Tretan JatimNow
Konsisten Memberdayakan Kaum Hawa, Reny Widya Lestari Raih AWEN Award 2025
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Terpopuler
#1
Proyek Dam Pelimpah Jember Senilai Rp15 M Ambrol, Komisi D DPRD Jatim Segera Cek
#2
Cuaca Surabaya Hari Ini: Berawan, Waspadai Hujan Ringan
#3
Jagal Pegirian Keler Sapi Hidup ke Gedung DPRD Surabaya, Tolak Relokasi
#4
Harga Emas Senin 12 Januari 2026: Stabil dan Cenderung Naik
#5