jatimnow.com - Gara-gara menyebarkan berita hoax dengan mencatut nama Polri, Wisnu Nugroho (27) kini terpaksa harus mendekam di tahanan Mapolda Jatim.
Warga Kauman Baru Karangroto, Genuk, Semarang ini ditangkap Subdit V Cyber Ditreskrimsus Polda Jatim karena memposting konten hoax, bahwa Polri mendukung salah satu pasangan calon presiden.
Dirreskrimsus Polda Jatim Ahmad Yusep Gunawan mengatakan, pelaku diketahui memposting konten negatif dan ujaran kebencian (hate speech) melalui akun Wisnu Inu sejak tanggal 12 November 2018.
"Yang bersangkutan menyebarkan konten di media sosialnya yang berisi tentang dukungan Polri kepada paslon (pasangan calon) di Pilpres 2019 mendatang," terang Ahmad Yusep, Rabu (21/11/2018).
Dalam akun facebook Wisnu Inu tersebut diunggah sebuah gambar siswa SPN yang menggunakan peci berwarna putih. Pelaku juga menambahkan keterangan yang mendukung salah satu paslon.
"Dapat dari grup, suruh nyebarin biar merinding penjilat yang main curang. Kami Polri siap mengawal suara Prabowo-Sandi di Pilpres 2019. Demi menjaga keamanan NKRI. Bagaimana mendukung Prabowo-Sandi apa siap mengawal suara demi menuju perubahan".
Dari hasil penangkapan polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa 1 handphone MITO, 1 unit sim card dan 1 buah akun Facebook Wisnu Inu.
"Pelaku kami jerat dengan Pasal 14 ayat 2 UU RI No 1 Tahun 1946 dan pasal 15. Ia dikenakan ancaman hukuman penjara setinggi-tingginya dua tahun," pungkasnya.
Sebar Hoax Polri Dukung Capres, Pemuda ini Diciduk Tim Siber
Rabu, 21 Nov 2018 13:20 WIB
Reporter :
Erwin Yohanes, Arry Saputra
Erwin Yohanes, Arry Saputra
Berita Terbaru
BNI dan ITS Kolaborasi Dorong Filantropi Pendidikan Digital Melalui Dana Abadi
Inflasi Kota Kediri Oktober Capai 0,40 Persen, Emas Perhiasan Jadi Pendorong Utama
Pelayanan SKCK Online Polres Ponorogo Tuai Apresiasi, Cepat, Mudah, dan Bebas Antre
Persik Kediri Putuskan Main di GJOS Saat Jamu Persebaya, Persikmania Boleh Datang
MYZE Hotel Sumenep Berbagi, Donor Darah dan Cek Mata untuk Masyarakat
Tretan JatimNow
Aura Sinta Raih Emas Pada Ajang AKF China Setelah Gagal di Porprov Jatim
Kisah inspiratif Dokter Gigi Zahra, Sang Dokter Gigi Bawa Misi Kemanusiaan
Agus Hermanto, Guru Pelosok Banyuwangi Sang Penjaga Mimpi Anak Desa
Kisah Wanita Single Parent jadi Pengemudi Ojol di Jember, Bawa Anak Tiap Hari
Terpopuler
#1
Sambut Bonus Demografi, Ini Langkah Muslimat NU Blitar
#2
Benarkah PKPU Jadi Momok Menakutkan Bagi Pelaku Usaha?
#3
Persik Kediri Putuskan Main di GJOS Saat Jamu Persebaya, Persikmania Boleh Datang
#4
Umrah Mandiri: Jangan Anggap Remeh Pasal 124, Ini Konsekuensinya
#5