Usai Isi BBM di SPBU Bojonegoro, Satu Motor Terbakar

Senin, 08 Apr 2019 14:44 WIB
Reporter :
Avirista Midaada
Petugas damkar padamkan api yang membakar motor di SPBU Padangan

jatimnow.com - Sebuah motor Suzuki Thunder milik Solikhin terbakar di SPBU Padangan, Kecamatan Padangan, Kabupaten Bojonegoro, Senin (8/4/2019).

Kejadian terbakarnya motor warga Desa Kaliombo, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Bojonegoro, usai mengisi BBM di SPBU Padangan,  Solikhin menyalakan motornya.

Tiba - tiba dari busi motor keluar percikan api yang kemudian merambat ke tangki bahan bakar sehingga menghanguskan seluruh motor Suzuki Thunder miliknya. Solikhin langsung melarikan diri melihat api yang semakin membesar.

Baca juga: Kebakaran Rumah di Tambak Sumur Sidoarjo, 1 Orang Luka Berat

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Padangan, Sukirno mengatakan pihaknya menerima laporan ada kebakaran pukul 10.10 Wib.

"Api berhasil dipadamkan 15 menit kemudian dengan mengerahkan 2 unit mobil damkar," kata Sukirno.

Baca juga: Fakta Bus Pahala Kencana Terbakar di Tol Jombang-Mojokerto

Beruntung, dalam kejadian tersebut pompa bahan bakar SPBU tidak terbakar. Lokasi terbakarnya sepeda motor dengan pompa bahan bakar SPBU berjarak 5 meter.

\

"Kerugian kisaran Rp 3 juta. Saat ini sepeda motor dibawa ke Polsek Padangan untuk penyelidikan," pungkasnya.

Baca juga: Si Jago Merah Hanguskan Rumah di Ponorogo, Kerugian Capai Rp250 Juta

 

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Bojonegoro

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler