Polemik Puisi Sukmawati, PP GP Ansor Turun ke Jatim

Jumat, 06 Apr 2018 21:26 WIB
Reporter :
jatimnow.com
PWNU Jatim saat menyesalkan puisi Sukmawati

jatimnow.com - Pimpinan Pusat GP Ansor akan turun ke Jawa Timur untuk menyelesaikan polemik puisi yang dibaca Sukmawati Soekarnoputri.

Ketum PP GP Ansor memerintahkan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) dari Ansor untuk mencabut laporan yang dilayangkan pimpinan wilayah GP Ansor Jawa Timur di Polda Jatom.

"Kami sudah koordinasi dengan Ketua Umum PP GP Ansor dan ketum memerintahkan LBH GP Ansor untuk mencabut laporannya," ujar Sekretaris PW GP Ansor Jawa Timur Moh Abid Umar, Jumat (6/4/2018).

Baca juga: PWNU Jatim Cabut Laporan Dugaan Penistaan Agama Sukmawati

Gus Abid menerangkan, pertimbangan GP Ansor mencabut laporan, karena Sukmawati sudah menyampaikan permohonan maafnya.

"Bu Sukmawati sudah meminta maaf. Wajib bagi kita untuk memaafkan kepada orang yang sudah minta maaf," tuturnya sambil menambahkan, dengan mencabut laporan untuk tidak memanaskan suasana.

Ia juga berharap agar puisi berjudul 'Ibu Indonesia' tidak dipolitisasi.

"Apalagi saat ini tahun politik, tahun pilkada. Orang salah berucap wajarlah, tapi jangan sampai dipolitisasi," ujarnya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera saat dikonfirmasi tentang kabar Ansor mencabut laporannya.

"Hari ini atau besok kalau mau mencabut laporan silahkan. Itu haknya," jelas Barung.

Puisi Sukmawati berjudul 'Ibu Indonesia' yang dibacakan pada acara 29 Tahun Anne Avantie Berkarya di Indonesia Fashion Week 2018, menuai polemik.

Berikut puisi Sukmawati yang menjadi kontroversi di tengah-tengah masyarakat:

 

Ibu Indonesia

 

Aku tak tahu Syariat Islam

Yang kutahu sari konde ibu Indonesia sangatlah indah

Lebih cantik dari cadar dirimu

Gerai tekukan rambutnya suci

Sesuci kain pembungkus ujudmu

Rasa ciptanya sangatlah beraneka

Menyatu dengan kodrat alam sekitar

Jari jemarinya berbau getah hutan

Peluh tersentuh angin laut

 

Lihatlah ibu Indonesia

Baca juga: Puisi Sukmawati Singgung Umat Islam, Kapolda: Jangan Mudah Terpancing

Saat penglihatanmu semakin asing

\

Supaya kau dapat mengingat

Kecantikan asli dari bangsamu

Jika kau ingin menjadi cantik, sehat, berbudi, dan kreatif

Selamat datang di duniaku, bumi Ibu Indonesia

 

Aku tak tahu syariat Islam

Yang kutahu suara kidung Ibu Indonesia, sangatlah elok

Lebih merdu dari alunan azan mu

Gemulai gerak tarinya adalah ibadah

Semurni irama puja kepada Illahi

Nafas doanya berpadu cipta

Baca juga: Puisi Sukmawati Singgung Islam, NU Minta Mega dan Puti Klarifikasi

Helai demi helai benang tertenun

Lelehan demi lelehan damar mengalun

Canting menggores ayat ayat alam surgawi

 

Pandanglah Ibu Indonesia

Saat pandanganmu semakin pudar

Supaya kau dapat mengetahui kemolekan sejati dari bangsamu

Sudah sejak dahulu kala riwayat bangsa beradab ini cinta dan hormat kepada ibu Indonesia dan kaumnya

Sebelumnya, PWNU Jatim sempat menyayangkan puisi tersebut dan meminta badan otonom NU, Ansor Jatim melaporkan Sukmawati ke Polda Jatim pada Selasa (3/4/2018).

 

Reporter: Jajeli Rois

Editor: Arif Ardianto

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler