Di Surabaya, Prabowo Kenalkan Sederet Tokoh yang akan Membantunya

Jumat, 12 Apr 2019 18:08 WIB
Reporter :
Farizal Tito
Capres Prabowo saat menyalami para pendukungnya di Dyandra Convention Center, Jalan Basuki Rahmat, Surabaya

jatimnow.com - Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 02 Prabowo Subianto menyapa para pendukungnya saat kampanye akbar di Dyandra Convention Center, Jalan Basuki Rahmat Surabaya, Jumat (12/4/2019).

Dalam kampanye itu, Prabowo mengenalkan sejumlah tokoh yang disebut akan mendukungnya.

Prabowo mengatakan, puluhan tokoh yang diperkenalkan itu nantinya siapa akan membantunya ketika dia diberi mandat oleh rakyat atau terpilih menjadi Presiden Indonesia periode 2019-2024.

Baca juga: Golkar Jatim Mantap Usung Airlangga Jadi Capres 2024

"Tokoh-tokoh ini yang nantinya akan membantu saya," ungkap Prabowo saat berpidato di depan para pendukungnya.

Baca juga: Jokowi dan Prabowo Bertemu, Ini Tanggapan Gubernur Khofifah

Di antara tokoh yang disebutkan yaitu mantan Panglima TNI Jenderal TNI (Purn) Gatot Nurmantyo.

\

"Saya perkenalkan, Jenderal TNI (Purn) Gatot Nurmantyo," ujar Prabowo. Seketika itu, Gatot langsung naik di atas podium dan menyalami Prabowo.

Baca juga: Jokowi dan Prabowo Bertemu: Berpelukan hingga Naik MRT

Selain Gatot, turut diperkenalkan beberapa tokoh nasional lainnya yaitu Fadli Zon, Fahri Hamzah, Dede Yusuf, Sudirman Said, Dahlan Iskan hingga Erwin Aksa.

Kemudian Prabowo juga menyebut nama Rocky Gerung, Hanafi Rais, Drajat Wibowo, Ferry M Baldan, Priyo Budi Santoso, dr Gamal, Soepriyatno, Bambang Widjayanto, Bambang Haryo dan sejumlah nama lainnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Surabaya

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler