Kebakaran Pasar Lawang Padam Setelah 13 Jam

Kamis, 18 Apr 2019 09:00 WIB
Reporter :
Avirista Midaada
Kondisi Pasar Lawang, Malang setelah terbakar sekitar 13 jam

jatimnow.com - Kebakaran Pasar Lawang di Kabupaten Malang berlangsung hampir 13 jam. Petugas pemadam kebakaran (PMK) berhasil menaklukkan api sekitar pukul 08.30 Wib, Kamis (18/4/2019).

Meski begitu, sejumlah mobil PMK tetap disiagakan di lokasi untuk mengantisipasi bila swaktu-waktu api kembali muncul. Hingga pukul 08.45 Wib, sejumlah petugas PMK juga masih terlihat melakukan pembasahan.

Kapolsek Lawang Kompol Gaguk Sulistyo Budi mengatakan bila api pokok sudah berhasil dijinakkan.

Baca juga: Selidiki Terbakarnya Ratusan Stan Pasar Lawang, Ini Temuan Tim Labfor

"Api sudah padam. Tinggal proses pendinginan dan pembasahan terus dilakukan. Karena ini kebakaran besar," ujar Gaguk.

Baca juga: Tim Labfor Selidiki Penyebab Kebakaran Ratusan Lapak Pasar Lawang

\

Gaguk menambahkan, dirinya belum menerima adanya korban jiwa maupun luka-luka dalam kebakaran pasar dua lantai tersebut.

Baca juga: Kebakaran di Pasar Lawang Disebut Hanguskan 509 Lapak

Pantauan di sekitar lokasi, para pedagang masih sibuk memindahkan barang dagangan yang berhasil mereka selamatkan sebelumnya.

"Anggota kami juga masih berada di lokasi untuk pengamanan," tambahnya.

Ikuti perkembangan berita terkini Jawa Timur dan sekitarya di Aplikasi jatimnow.com!
Berita Malang

Berita Terbaru
Tretan JatimNow

Terpopuler