jatimnow.com - Kelompok petani di Sidoarjo punya cara unik untuk membuat pertunjukan yang menghibur bagi masyarakat sekitar. Mereka menggelar lomba balap traktor.
Traktor yang biasanya digunakan untuk membajak sawah, kini digunakan sebagai ajang balap layaknya balap mobil atau motor di Dusun Pulosari, Desa/Kecamatan Prambon.
Sebanyak 32 peserta ikut unjuk keahlian dalam mengendalikan serta memacu traktornya di sawah yang dijadikan sebagai media balap.
Baca juga: Kisah di Balik Alasan Warga Ponorogo yang Menikah dengan Mahar Beras
"Ada 32 operator traktor (peserta). 75 petani yang hadir saat perlombaan," kata Ketua pelaksana, Abdul Muis, Selasa (23/4/2019).
Masih kata Muis, tujuan diadakannya lomba traktor yang menyedot perhatian warga ini untuk memberi edukasi dan hiburan kepada petani dan warga sekitar.
Baca juga: Pernikahan di Ponorogo Bermahar Beras 50 Kg Hasil Tanam Sendiri
"Tujuannya mengemas edukasi dan entertain. Kita mengedukasi petani bagaimana mempercepat proses tanam dan memberikan hiburan," jelas Agronomi Syngenta Indonesia ini.
Traktor yang digunakan dalam lomba ini, traktor standar dan sudah disiapkan oleh panitia lomba.
"Traktor kami yang menyiapkan, peserta tidak boleh membawa traktor sendiri. Semua traktor standar," papar Muis.
Baca juga: Viral Video Siswa SD di Bojonegoro Bawa Bekal Makanan Lauk Ulat Besar
Ratusan warga yang menonton perlombaan terhibur dengan balap traktor. yang diadakan tiap tahun ini.
"Sangat seru mas. Warga terhibur dengan balapan traktor ini. Tadi juga ada tangkap ikan lele," pungkas salah satu warga, Ahmat Faizin.