jatimnow.com - Kecelakaan maut antara Bus Anggun Krida dengan truk bermuatan buah di Jalan Raya Desa Banjarsawah, Kecamatan Tegalsiwalan, Kabupaten Probolinggo, selain sebabkan 2 orang tewas terdapat lima korban luka.
Kelima korban yang kini menjalani perawatan di RSUD dr Mohammad Saleh Kota Probolinggo adalah Hendrik, (37) kernet bus warga Dusun Saya, Jember; Edi Purwanto, (36) kernet truk asal Kunir, Kabupaten Lumajang.
Subandi (52), warga Desa Semboro Rt 02 RW 08, Kecamatan Semboro, Lumajang; Ignatius Galuh Resita (27) warga jalan Mawar Desa Sukapura Rt.03 Rw.01, Kecamatan Sukapura, Probolinggo dan Muhammad Ali (71) warga Lumajang.
Baca juga: Bus Gunung Harta Terbakar di Tol Jombang
"Kelima korban kini menjalani perawatan di RSUD dr Mohammad Saleh," kata Kanitlaka Polres Probolinggo, Iptu Nyoman, Rabu (8/5/2019).
Baca juga: Bus Anggun Krida Tabrak Truk di Probolinggo, Dua Orang Tewas
Untuk dua korban tewas adalah pengemudi bus Anggun Krida, Kurniawan Wahyudi, (23) alamat Perum Wonorejo Indah O-05 RT 09 RW 15 Desa Wonorejo, Kecamatan Kedungjajang, Lumajang dan sopir truk Sunarto, (40) warga Dusun Krajan RT 07 RW 01 Desa Wates Wetan, Kecamatan Ranuyoso, Lumajang.
"Untuk Kurniawan tewas saat perjalanan ke rumah sakit sedangkan Sunarto tewas di lokasi kecelakaan," ujarnya.
Dari hasil olah TKP dan keterangan saksi, polisi menyebut adanya kelalaian dari pengemudi atau human eror.
Baca juga: Sopir Bus SMP PGRI Wonosari Malang Ditetapkan Tersangka, Ini Dasarnya
"Kami sudah lakukan olah TKP dan kecelakaan ini diduga akibat kelalaian pengemudi bus. Sopir bus melaju dengan kecepatan tinggi dan mendahului kendaraan di depannya serta kurangnya perhatian terhadap rambu rambu lalu lintas," tegasnya.
Ia menambahkan pihaknya telah memberi kabar kecelakaan ini kepada keluarga korban luka maupun meninggal.
"Semua sudah diketahui oleh pihak keluarga," tukasnya.
Bus Anggun Krida bernopol N 7847 US menuju arah Jember. Bus yang berusaha menyalip kendaraan di depan tidak bisa menghindar saat dari arah berlawanan ada truk bermuatan buah dengan nopol N 9050 YE melintas. Kecelakaan ini mengakibatkan dua orang tewas dan lima penumpang luka-luka.
Baca juga: Data Korban Tewas Kecelakaan Bus SMP PGRI 1 Wonosari Malang di Tol Jombang